SuaraRiau.id - Video penggerebekan gubuk yang dijadikan sebagai tempat mengisap sabu viral di TikTok. Penggerebakan tersebut dilakukan oleh Badan Narkotika Nasional atau BNN Riau, beberapa waktu lalu.
Video tersebut diposting akun @batman.bnnp.riau sekitar tujuh jam lalu. Video itu sudah ditonton sekitar 2,2 juta kali.
Postingan bertulisan Tim Batman BNN Riau berhasil menangkap bandar narkoba di Rokan Hilir (Rohil) telah disukai lebih 84,1 ribu dan dikomentari sebanyak 2.030 orang.
Dalam video bedurasi 2 menit 28 detik, seorang anggota BNN Riau berpakaian hitam berjalan menuju gubuk di tengah perkebunan sawit.
“Guys, ini namanya taman narkoba di Bagan,” kata anggota BNN Riau tersebut.
Di dalam gubuk itu, terdapat bilik-bilik yang disiapkan bandar sebagai tempat mengisap sabu. Selain itu, juga juga ditemukan bong, korek api dan berbagai ukuran plastik klip berserakan di lantai gubuk.
Tak jauh dari gubuk, terdapat rumah kecil. Rumah itu tempat transaksi antara bandar dan pembeli. Mereka bertransaksi melalui jendela pada rumah tersebut. Di dekat pintu jendela terdapat kantong plastik berisikan mancis (korek api) dan pipet kaca. Kemudian, juga ada ember kecil tergantung berisikan permen.
Di dalam rumah terlihat anggota BNN Riau telah berhasil meringkus bandar barang haram tersebut. Dia terduduk menyandar ke dinding dengan kedua tangan terborgol.
Di samping rumah, terdapat gubuk yang juga sebagai tempat menggunakan narkotika jenis sabu. Tiap ruangan ditemukan alat isab sabu, plastik klip serta mancis.
Kabid Pemberantasan BNN Riau, AKBP Berliando membenarkan, video penggerebekan tersebut. Dikatakannya, pengungkapan itu dilakukan di Dusun Sukajadi, Kecamatan Bangko Pusako, Rokan Hilir (Rohil) pada Sabtu (18/6/2022) lalu.
Berita Terkait
-
Segel Kantor Penyalur PMI di Bekasi, Menteri Karding Ancam Cabut Izin PT MIA Selamanya, jika...
-
Drama Penangkapan 2 Pengedar Narkoba di Jakut, Berawal dari Transaksi Kecil Berakhir 1,7 Kg Sabu
-
Penampakan 31 Kg Narkotika yang Dimusnahkan BNN
-
Polri Dalami Pengakuan Bandar Narkoba yang Nyetor ke Polres Labuhanbatu Rp160 Juta per Bulan
-
Deportasi 4.000 Imigran Ilegal dalam Sepekan, Trump Gencarkan Penggerebekan Massal
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Link DANA Kaget Gratis, Tambahan Modal Jalan-jalan Liburan Akhir Pekan
-
Sambut Hari Kartini, PNM Dukung Perempuan Sehat dan Mandiri sebagai Pilar Indonesia Emas 2045
-
Survei RiauOnline Ungkap Kemampuan Agung Nugroho-Markarius Anwar Pimpin Pekanbaru
-
Fakta-fakta Viral Dugem di Sel: 14 Tahanan Diperiksa hingga Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot
-
Kesempatan Ditransfer Ratusan Ribu, Buruan Ambil DANA Kaget Kamis 17 April 2025