SuaraRiau.id - Tim Penelitian dan Pengkajian Gelar Daerah (TP2GD) pusat hadir ke Kampar melakukan kunjungan serta bersilaturahmi dengan Pj Bupati Kampar untuk memperjuangkan Mahmud Marzuki menjadi pahlawan nasional.
Mereka diterima langsung disambut baik Pj Bupati Kampar Kamsol sambil sarapan pagi di rumah dinas Bupati Kampar, Sabtu (7/8/2022).
Dalam dialognya, Kamsol menyampaikan bahwa Mahmud Marzuki merupakan pejuang asal Kampar. Ia adalah tokoh yang mengabarkan kemerdekaan ketika berkhotbah selepas shalat Id pada 6 September 1945.
Selain itu, Mahmud Marzuki juga menjadi pengibar Bendera Merah Putih pertama kali di Riau.
“Perjuangan masyarakat Kampar agar Mahmud Marzuki sebagai pahlawan nasional dari Kabupaten Kampar, menjadi harapan besar bagi Pemkab Kampar maupun masyarakat yang telah lama diperjuangkan, namun sampai saat ini belum ada titik ujungnya," ucapnya dikutip dari Antara, Minggu (7/8/2022).
Dia berharap ini dapat terwujud untuk menjadi kebanggaan masyarakat Kampar.
Sementara itu, Ketua (TP2GD) pusat Usep Abdul Matin mengatakan bahwa terhadap usulan ini tidak dapat diputuskan langsung, karena harus bertahap dan dicek apakah sudah memenuhi syarat atau belum, atau sudah sesuai latar belakang sejarahnya, dan ini akan ditelusuri dari tim TP2GD.
“Setelah itu baru diteruskan ke Dewan Gelar, baru hasilnya disampaikan kepada Presiden yang memiliki wewenang penuh untuk memutuskan calon yang paling tepat untuk menjadi pahlawan nasional,” terangnya. (Antara)
Tag
Berita Terkait
-
Aturan Tiang Bendera Merah Putih di Perumahan Ini Bikin Warga Baru Kebingungan, Netizen: Ribet Amat
-
Pembentangan Bendera Merah Putih di Jembatan Kahayan Kalteng
-
Bobby Nasution Imbau Masyarakat Kibarkan Bendera Merah Putih Sebulan Penuh
-
Video Viral Bendera Merah Putih Tak Lazim di Jakarta, Publik: Itu Panji Laskar Wilwatikta
-
Sambut HUT Kemerdekaan RI, Ribuan Pelajar di Temanggung Cuci Bendera Merah Putih
Terpopuler
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Link Download Logo Hari Santri 2025 Beserta Makna dan Tema
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 21 Oktober 2025: Banjir 2.000 Gems, Pemain 110-113, dan Rank Up
Pilihan
-
5 Laga Klasik Real Madrid vs Juventus di Liga Champions: Salto Abadi Ronaldo
-
Prabowo Isyaratkan Maung MV3 Kurang Nyaman untuk Mobil Kepresidenan, Akui Kangen Naik Alphard
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
-
Dedi Mulyadi Tantang Purbaya Soal Dana APBD Rp4,17 Triliun Parkir di Bank
Terkini
-
BRI Dukung Program Pemerintah Lewat Penyaluran Dana Rp55 Triliun ke Sektor Produktif
-
5 Mobil Bekas 50 Jutaan Irit Bensin dan Hemat Perawatan, Cocok buat Harian
-
CEK FAKTA: Luhut Resmi Jadi Tersangka Kasus Korupsi Batu Bara, Benarkah?
-
Deddy Handoko Meninggal, Wali Kota Agung Sebut Kehilangan Salah Satu Tokoh di Riau
-
Perempuan 17 Tahun Ditemukan Tewas di Kos-kosan Pekanbaru, Diduga Dianiaya Pacar