SuaraRiau.id - Kementerian Komunikasi dan Informatika atau Kominfo memblokir sejumlah perusahaan teknologi hingga platform game mulai dari PayPal, Steam, Epic Games dan lainnya.
Aksi blokir kominfo pada 30 Juli 2022 tersebut telah membuat riuh warga internet dan sampai trending di Twitter.
Buntutnya, tagar #BlokirKominfo pun menjadi trending nomor satu.
Terpantau, hingga berita ini dimuat, ada lebih dari 20 ribu cuitan yang menggaungkan tagar tersebut. Selain itu, kata kunci seperti PayPal, Epic Games hingga Steam juga ikutan trending.
Baca Juga: Paypal, Yahoo, Dota hingga Counter Strike Resmi Diblokir Kominfo
Kabarnya, PayPal, Epic Games hingga Steam yang tidak bisa diakses ini dikarenakan pemblokiran oleh Kominfo.
Seperti diketahui, beberapa waktu belakangan, Kominfo santer menyerukan pendaftaran bagi Penyelenggara Sistem Elektronik yang beroperasi di Indonesia. Jika tidak, maka Kominfo tidak segan-segan akan memblokir mereka.
Diblokirnya sejumlah platform ini pun membuat warganet geram.
Selain menggaungkan tagar #BlokirKominfo, banyak dari warganet yang juga berkeluh kesah mengeluarkan pendapatnya di Twitter.
Banyak yang menyebut, pemblokiran PayPal oleh pemerintah sama saja mematikan mata pencaharian masyarakat Indonesia.
Baca Juga: Daftar Situs Diblokir Kominfo Mulai Hari Ini
Pasalnya, banyak orang-orang Indonesia yang bekerja sebagai freelancer mendapat bayaran melalui PayPal.
"#Paypal diblock? Ini mau matiin penghasilan pekerja freelancer atau gmn? @kemkominfo @jokowi," kata salah satu warganet.
"Please lah @kemkominfo, sedikit waras. Gimana Esports di Indo mau kembang, kalo dari kalian saja blokir game dan platformnya (Steam, Epic Games) & gimana juga nasib Freelance Indo yang pake Paypal. mungkin @ieaspaorg bisa bantu," ujar warganet lainnya.
"Paypal juga diblok ya. Selamat @kemkominfo, anda udh berhasil mematikan banyak mata pencaharian rakyatnya. Sekarang ayo dong github sama npm diblock #BlokirKominfo," tulis salah satu akun.
"Layanan internet harusnya gaboleh dipegang sama kominfo lagi selama yang masih duduk disana para boomer tolol asal blok gajelas. Akses buat main game lewat steam, epic, dll aja diblokir masa paypal juga ikutan, banyak loh yang nyari duit lewat paypal. #BlokirKominfo," tulis akun lain.
Baca Juga: Punya segalanya tapi selalu merasa kekurangan, Sule: Gimana cara aku membagi kepada mereka?
Content creator Eno Bening juga tak mau ketinggalan mengomentari isu pemblokiran Steam hingga PayPal tersebut.
"Turut berduka untuk seluruh freelancer di Indonesia," katanya.
Seperti diketahui, setidaknya dalam satu bulan terakhir ini, Kominfo menggaungkan para Penyelenggara Sistem Elektronik (PSE) Lingkup Privat untuk segera mendaftar. Jika tidak, kata mereka, maka akan diblokir.
Adapun Kominfo menjelaskan sudah mengirim surat peringatan kepada sejumlah layanan penyedia platform. Namun beberapa dari mereka tidak melakukan pendaftaran PSE hingga batas terakhir yakni Jumat 29 Juli 2022, pukul 23.59 kemarin.
Platform atau PSE ini merupakan penyedia layanan dalam daftar 100 trafik terbesar yang sudah diumumkan Kominfo pada pekan lalu.
Berita Terkait
-
Gak Main-main, Begini Jurus Pemerintah Cegah Serangan Siber yang Kian Menggila
-
Buka-bukaan! Budi Arie Setiadi Bongkar Borok Judi Online di Kominfo
-
Tolak Hasil Kemenangan Partai Georgian Dream di Pemilu, Massa Oposisi Kaukasus Blokir Jalan Utama
-
Usai Dibui Gegara Arogan, Crazy Rich Sahroni Spill Kasus Baru Ivan Sugianto: Diusut Saja sampai Tuntas!
-
Ahmad Sahroni "Hajar" Ivan Sugianto: Perilakunya Buruk dan Ada Dugaan Kejahatan Keuangan, Pokoknya Harus Tuntas!
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
-
Ingat! Penurunan Harga Tiket Pesawat Domestik 10 Persen Hanya Berlaku Hingga 3 Januari
Terkini
-
Inovasi E-Break, PHR Hemat Biaya Produksi Balam South Rp29 Miliar
-
Hari Pencoblosan, KPU Riau Ungkap Larangan untuk Pemilih dan Lembaga Survei
-
Intip Snack Emping Jagung Nasabah PNM Mekaar yang Diborong Wapres Gibran
-
Jaga Keamanan Masa Tenang Pilkada, Polres Siak-Instansi Terkait Patroli Skala Besar
-
Hari Guru, Begini Jejak Kisah Guru di Balik Kesuksesan Para Engineer PHR