SuaraRiau.id - Nasib malang menimpa IN, salah seorang warga Kampung Buantan Lestari, Kecamatan Bungaraya, Kabupaten Siak.
Hati IN hancur dan berkecamuk setelah ia mengetahui istri yang ia cintai diduga jadi selingkuhan salah satu penghulu kampung atau kepala desa di wilayah itu.
Kepala Desa, SO yang diduga sudah berselingkuh dengan terpaksa IN laporkan apa yang menimpa keluarganya kepada Camat Bungaraya, Amin Soimin, Senin (27/06/2022) siang.
IN ke kantor camat Bungaraya tidak sendirian, ia ditemani oleh keluarganya untuk melaporkan penghulu (SO) yang diduga berselingkuh dengan istrinya (EW).
Di hadapan awak media, IN menceritakan bahwa istrinya EW sudah lama berselingkuh dengan SO. Tentunya ia sangat keberatan atas perilaku oknum penghulu tersebut dan berharap ada tindakan tegas dari Pemkab Siak.
"Bersama pihak keluarga saya sampaikan kepada pak camat Bungaraya apa yang menimpa keluarga saya. Jujur saya keberatan dan tidak terima begitu saja kejadian ini. Apalagi seorang penghulu seharusnya jadi pengayom masyarakat bukan perusak warga," kata IN kesal.
Atas peristiwa itu, IN mengaku sangat terpukul dengan tingkah penghulu kampung bersama istrinya tersebut. Ia pun meminta solusi terhadap Pemda Siak melalui Camat Bungaraya, Amin Soimin.
"Saya minta kepada pak camat, baik dari pihak Pemerintah Kecamatan Bungaraya maupun pihak Pemerintah Kabupaten Siak kiranya ada solusi untuk memberi petunjuk kepada saya, karena akibat kejadian seperti ini saya sangat terpukul, sama istilahnya dengan pagar makan tanaman," pinta IN.
Camat Bungaraya, Amin Soimin mengaku prihatin dengan apa yang menimpa warganya tersebut. Pihaknya juga sudah berupaya melakukan komunikasi dengan penghulu SO.
“Secara pemerintahan kita prihatin kejadian yang dialami saudara IN. Kemudian sudah kita lakukan pemanggilan kepada yang bersangkutan yaitu oknum penghulu tersebut. Namun sampai saat ini belum dapat komunikasi sama sekali,” papar Camat Amin Soimin.
Berita Terkait
-
Revelino Tuwasey Mengaku Ketemu Lisa Mariana Lalu Mabuk Dan Menginap Bersama di Hotel
-
Hasil PSU di 5 Daerah Kembali Digugat ke MK, KPU RI Tunggu BRPK
-
Berkas Pagar Laut Tangerang Dikembalikan, Ini Alasan Bareskrim Tak Masukan Pasal Tipikor
-
Kepala Desa Segarajaya Jadi Tersangka Pemalsuan 93 SHM Pagar Laut Bekasi, Begini Modusnya
-
Lisa Mariana Ngaku Tak Selevel Tapi Ingin Dikasihani Seperti Atalia Praratya
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Link DANA Kaget Gratis, Tambahan Modal Jalan-jalan Liburan Akhir Pekan
-
Sambut Hari Kartini, PNM Dukung Perempuan Sehat dan Mandiri sebagai Pilar Indonesia Emas 2045
-
Survei RiauOnline Ungkap Kemampuan Agung Nugroho-Markarius Anwar Pimpin Pekanbaru
-
Fakta-fakta Viral Dugem di Sel: 14 Tahanan Diperiksa hingga Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot
-
Kesempatan Ditransfer Ratusan Ribu, Buruan Ambil DANA Kaget Kamis 17 April 2025