SuaraRiau.id - Harga emas Antam sebesar Rp999.000 per gram pada perdagangan Kamis (23/6/2022). Harga itu berdasarkan produk satu gram Butik Emas Logam Mulia di Gedung Graha Dipta, Pulo Gadung, Jakarta Timur.
Melansir situs Logam Mulia, harga emas Antam mengalami kenaikan Rp6.000 atau 0,60 persen bila dibandingkan harga emas pada Rabu (22/6) kemarin yang dijual Rp993.000 per gram.
Mengutip Antara, harga pembelian kembali atau buyback emas oleh Logam Mulia juga mengalami perubahan Rp6.000 per gram atau naik 0,68 persen dari sebelumnya Rp871.000 per gram menjadi Rp877.000 per gram.
Selisih harga emas dengan harga buyback hari ini adalah sebesar Rp116.000 per gram. Berikut daftar lengkap harga emas Antam dari mulai pecahan 0,5 gram hingga satu kilogram:
- Harga emas 0,5 gram: Rp549.500
- Harga emas 1 gram: Rp999.000
- Harga emas 2 gram : Rp1.938.000
- Harga emas 3 gram : Rp2.882.000
- Harga emas 5 gram: Rp4.770.000
- Harga emas 10 gram: Rp9.485.000
- Harga emas 25 gram : Rp23.587.000
- Harga emas 50 gram: Rp47.095.000
- Harga emas 100 gram : Rp94.112.000
- Harga emas 250 gram: Rp235.015.000
- Harga emas 500 gram : Rp469.820.000
- Harga emas 1.000 gram: Rp939.600.000
Sebelumnya, pihak Antam menyatakan bahwa emas masih menjadi salah satu instrumen pilihan masyarakat dalam berinvestasi maupun koleksi yang membuat harganya cenderung meningkat dari waktu ke waktu.
Pada Mei 2022, angka penjualan emas Antam di seluruh Butik Emas Logam Mulia meningkatkan 28,42 persen dibandingkan bulan sebelumnya.
Perseroan akan menggiatkan dan menyatukan semua media perseroan untuk menjadi situs omni channel agar penjualan emas bisa lebih mudah dan aman.
Strategi penjualan dengan sistem omni channel diharapkan mampu meningkatkan penjualan dan menjangkau konsumen yang lebih luas dan beragam.
Selain itu, Antam juga melakukan proses efisiensi untuk bisa menurunkan biaya produksi dan meningkatkan penjualan di gerai-gerai pemasaran yang dikelola perseroan.
Saat ini, produk logam mulia Antam tersedia pada jaringan Butik Emas Logam Mulia yang tersebar di 11 kota di Indonesia dan kegiatan pameran di beberapa lokasi. (Antara)
Berita Terkait
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Harga Emas Antam Masih Bertahan Tinggi di Level Rp1.541.000/Gram Pada Akhir Pekan
-
Lintasarta Resmikan AI Merdeka, Adopsi Teknologi AI Bagi Masa Depan Digital Indonesia
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Hari Guru, Begini Jejak Kisah Guru di Balik Kesuksesan Para Engineer PHR
-
Pimpin Transformasi Hijau Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Review Smartphone iQOO Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Jelang Pencoblosan, Kapolres Ajak Semua Paslon Pilkada Siak Olahraga Bersama