SuaraRiau.id - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong memanggil 30 pemain U-19 untuk menjalani pemusatan latihan persiapan menuju Piala AFF U-19 2022 di Indonesia pada 2-15 Juli.
Seluruh pemain akan mulai berlatih di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Senin (20/6/2022).
Mayoritas pemain yang masuk dalam daftar pemanggilan adalah mereka yang berlaga pada Turnamen Toulon 2022, Prancis, termasuk Ronaldo Joybera Kwateh, Hokky Caraka, Alfriyanto Nico, Edgard Amping, Erlangga Setyo, Cahya Supriadi, Raka Cahyana dan Dimas Pamungkas.
Selain mereka, pemain tim nasional senior Indonesia Marselino Ferdinan juga memperkuat skuad Garuda Nusantara pada TC tersebut.
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mengatakan bahwa Piala AFF 2022 akan menjadi turnamen tolok ukur untuk Kualifikasi Piala Asia U-20 dan Piala Dunia U-20 2023.
"Alhamdulillah, mulai hari ini persiapan tim U-19 untuk mengikuti Piala AFF U-19 dimulai. Turnamen ini bagus untuk mengasah kemampuan dan tolok ukur perkembangan pemain sebagai persiapan mengikuti Kualifikasi Piala AFC U-20 dan tentunya Piala Dunia U-20 2023," ujar Iriawan dikutip dari Antara.
Sementara penyerang Hokky Caraka menegaskan bahwa dia dan rekan-rekannya siap mengikuti penggemblengan untuk Piala AFF U-19 meski baru berkompetisi pada Turnamen Toulon 2022 pada Mei-Juni.
"Saya dalam kondisi oke dan tidak ada masalah. Turnamen ini juga sebagai ajang pembuktian kemampuan kami sebelum mengikuti Kualifikasi Piala AFC U-20 dan Piala Dunia U-20. Semoga kami mampu meraih hasil maksimal di Piala AFF U-19 2022, apalagi kami bermain di Indonesia," kata Hokky.
Piala AFF U-19 2022 akan dilaksanakan di dua wilayah Indonesia yakni Jakarta dan Bekasi. Di Jakarta, laga akan berlangsung di Stadion Madya Gelora Bung Karno, sementara di Bekasi, Stadion Patriot Candrabhaga akan menjadi arena pertandingan.
Pada turnamen itu, Indonesia berada di Grup A bersama Myanmar, Thailand, Vietnam, Brunei Darussalam dan Filipina.
Berita Terkait
-
Legenda Persib: Suporter Timnas Indonesia Masih Terlalu Percaya Shin Tae-yong
-
Babak Baru Piala AFF Wanita, Ubah Nama Jadi ASEAN MSIG Serenity Cup
-
Ketua BTN Luruskan Isi Rapat Internal Pemain Tanpa Pelatih Jelang Lawan Arab Saudi
-
Formasi 3 Bek Milik STY Bakal Dipakai Patrick Kluivert Lawan Australia?
-
Shin Tae-yong: Emil Audero akan Menyebarkan Budaya Baik ke Kiper Indonesia
Tag
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
Pilihan
-
Harga Emas Antam Ngegaspol, Naik Tinggi Lagi Hari Ini
-
Rahasia Mudik Lebaran Lancar: Tips Pesan Tiket Bus Sinar Jaya Online Tanpa Ribet!
-
Dompet Aman, Perut Kenyang: 7 Rekomendasi Bukber Hemat di Jogja
-
Steve Saerang: Revolusi AI Setara Penemuan Mesin Uap!
-
Prediksi Nomor Punggung Pemain Timnas Indonesia: Emil Audero-Ole Romeny Saling Sikut?
Terkini
-
Didukung BRI, Cokelat Ndalem Sukses Pasarkan Produknya ke Luar Negeri
-
Bukti Dugaan Bagi-bagi Uang Paslon 03 Diserahkan Warga ke Bawaslu Siak
-
Kasus Korupsi Dana Bencana, Eks Kepala BPBD Siak Dituntut 7 Tahun Penjara
-
Mudik Aman Sampai Tujuan: BRI Group Berangkatkan 8.482 Pemudik di Lebaran 2025
-
BRI Group Berikan 100.000 Paket Sembako dan Santunan kepada Anak Yatim Piatu Selama Ramadan