SuaraRiau.id - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong memanggil 30 pemain U-19 untuk menjalani pemusatan latihan persiapan menuju Piala AFF U-19 2022 di Indonesia pada 2-15 Juli.
Seluruh pemain akan mulai berlatih di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Senin (20/6/2022).
Mayoritas pemain yang masuk dalam daftar pemanggilan adalah mereka yang berlaga pada Turnamen Toulon 2022, Prancis, termasuk Ronaldo Joybera Kwateh, Hokky Caraka, Alfriyanto Nico, Edgard Amping, Erlangga Setyo, Cahya Supriadi, Raka Cahyana dan Dimas Pamungkas.
Selain mereka, pemain tim nasional senior Indonesia Marselino Ferdinan juga memperkuat skuad Garuda Nusantara pada TC tersebut.
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mengatakan bahwa Piala AFF 2022 akan menjadi turnamen tolok ukur untuk Kualifikasi Piala Asia U-20 dan Piala Dunia U-20 2023.
"Alhamdulillah, mulai hari ini persiapan tim U-19 untuk mengikuti Piala AFF U-19 dimulai. Turnamen ini bagus untuk mengasah kemampuan dan tolok ukur perkembangan pemain sebagai persiapan mengikuti Kualifikasi Piala AFC U-20 dan tentunya Piala Dunia U-20 2023," ujar Iriawan dikutip dari Antara.
Sementara penyerang Hokky Caraka menegaskan bahwa dia dan rekan-rekannya siap mengikuti penggemblengan untuk Piala AFF U-19 meski baru berkompetisi pada Turnamen Toulon 2022 pada Mei-Juni.
"Saya dalam kondisi oke dan tidak ada masalah. Turnamen ini juga sebagai ajang pembuktian kemampuan kami sebelum mengikuti Kualifikasi Piala AFC U-20 dan Piala Dunia U-20. Semoga kami mampu meraih hasil maksimal di Piala AFF U-19 2022, apalagi kami bermain di Indonesia," kata Hokky.
Piala AFF U-19 2022 akan dilaksanakan di dua wilayah Indonesia yakni Jakarta dan Bekasi. Di Jakarta, laga akan berlangsung di Stadion Madya Gelora Bung Karno, sementara di Bekasi, Stadion Patriot Candrabhaga akan menjadi arena pertandingan.
Pada turnamen itu, Indonesia berada di Grup A bersama Myanmar, Thailand, Vietnam, Brunei Darussalam dan Filipina.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Selain Jens Raven, 3 Pemain Diaspora Ini Layak Main di Ajang Piala AFF U-23
-
Piala AFF U-23: Peluang Jens Raven Buktikan Kualitasnya di Skuad Garuda
-
Cyrus Margono Terancam Tak Bersyarat Bela Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2025
-
Cyrus Margono Kian Dekat ke Timnas Indonesia, 3 Nama Kiper Ini Bisa Tersingkir!
-
Media Asing Ramal Cyrus Margono Perkuat Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2025
Tag
Terpopuler
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Ciro Alves pada Musim Depan
- 5 Rekomendasi Body Lotion Lokal untuk Mencerahkan Kulit, Harga Mulai Rp17 Ribu
- Cyrus Margono Terancam Tak Bersyarat Bela Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2025
- Rangkaian Skincare Viva untuk Memutihkan Wajah, Murah Meriah Hempas Kulit Kusam
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp70 Jutaan: Lengkap dengan Spesifikasi dan Estimasi Pajak
Pilihan
-
Jay Idzes Kirim Kode Keras Gabung Inter Milan
-
Bobotoh Bersuara: Ciro Alves Sayonara, Viking Anggap Itu Misteri
-
Gelombang Kekesalan Jakmania Memuncak: Carlos Pena di Ujung Tanduk Pemecatan
-
Hasil Seri Kontra Arema FC Bikin Bangga Persebaya, Ini Penyebabnya
-
Pratama Arhan Mulai 'Terbuang' dari Timnas Indonesia, Mertua Acuh: Terserah
Terkini
-
Sentuhan BRI Membawa "Bali Nature" dari Bali ke Panggung Internasional
-
Tolak PSU Dua Kali, Ribuan Masyarakat Siak Geruduk Kantor KPU dan Bawaslu
-
Jaga Keselamatan dan Keamanan, PHR Imbau Masyarakat Tak Beraktivitas di Area Obvitnas
-
Santai Berhadiah, Link DANA Kaget Gratis Hari Ini Bernilai Rp250 Ribu
-
Polisi Kembali Tangkap Para Debt Collector Ngamuk Rusak Mobil di Polsek Bukitraya