SuaraRiau.id - Seekor buaya sinyulong (Tomistoma schlegelii) ditangkap masyarakat di parit wilayah Kecamatan Tanjung Medan, Rokan Hilir beberapa waktu lalu.
Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam atau BBKSDA Riau akhirnya melepasliarkan buaya sinyulong itu pada Selasa (14/6/2022).
Plh Kepala BBKSDA Riau Wilayah II, Hartono menjelaskan pihaknya mengetahui dari laporan Camat Tanjung Medan bahwa masyarakat di sana berhasil menangkap seekor buaya sinyulong dari parit yang terhubung dengan Sungai Batang Ibul.
"Informasi yang kami terima dari masyarakat buaya ini sudah sekitar seminggu di parit. Disebabkan intensitas hujan yang sangat tinggi, pergerakan buaya dari sungai masuk ke parit," terang Hartono dikutip dari Antara, Rabu (15/6/2022).
Mendapatkan laporan itu, pihak BBKSDA Riau segera menuju ke lokasi untuk mengevakuasi reptil berukuran 4,4 meter tersebut.
"Untuk mengantisipasi hal-hal yang tak diinginkan, pihak BBKSDA Riau segera mengevakuasi buaya yang panjangnya kurang lebih 4,4 meter untuk dapat dilepaskanliarkan kembali ke habitatnya," sebutnya.
"Sebab setelah dievaluasi satwa tersebut dalam kondisi sehat dan sifat liarnya masih bagus. Makanya, kami langsung memutuskan untuk melepasliarkan kembali," lanjutnya.
Dijelaskannya, buaya ini belumlah mengganggu aktivitas masyarakat sekitar. Namun dikarenakan masyarakat merasa takut dan was-was, mereka memutuskan untuk menangkapnya.
"Untuk mengantisipasi terjadi hal-hal yang tak diinginkan, masyarakat menangkap buaya ini. Sebab parit tersebut memang langsung tersambung dengan kampung," terang Hartono. (Antara)
Berita Terkait
-
10 Menit Menyelam Tak Kunjung Muncul Lagi, Pria 37 Tahun Meninggal Diterkam Buaya
-
Menyelam Cari Umpan, Detik-detik Seorang Warga Tewas Diterkam Buaya di Kaltim
-
Pergi Mancing sama Teman, Kamaruddin, Warga IKN Nusantara Diterkam Buaya
-
Viral, Tangan Pengunjung Sinka Zoo Singkawang Ini Putus Diterkam Buaya
-
Viral Kemunculan Buaya di Penjaringan Jakut, Petugas: Panjangnya Sekitar 3 Meter
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Pascabencana, Relawan BRI Peduli Terjun Langsung Bersih-bersih Sekolah di Aceh Tamiang
-
Guru Besar UIR Nilai Sikap Kapolri Tolak Polri di Bawah Kementerian Sejalan Prinsip Konstitusi
-
Rencana Pembangunan Jembatan Melaka-Dumai Jadi Perbincangan
-
Komisi XII DPR Apresiasi Inovasi Teknologi PHR Menjaga Ketahanan Energi Nasional
-
4 Model Honda Jazz Bekas 50 Jutaan, Cocok buat Mobil Harian Anak Muda