SuaraRiau.id - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan telah mengumumkan via Instagram PSSI terkait nasib Shin Tae-yong bersama timnas Indonesia.
Dalam unggahan video di Instagram PSSI, Jumat (10/6/2022), Mochamad Iriawan alias Iwan Bule menyebut Shin Tae-yong kemungkinan bakal dicopot dari jabatan pelatih timnas senior.
Unggah itu mendapat banyak tanggapan dari warganet dan pecinta sepak bola Tanah Air.
Tak sedikit yang geram dengan sikap dan keputusan PSSI yang dinilai tak menghormati Shin Tae-yong.
Juru taktik asal Korea Selatan yang punya kontrak hingga 2023 itu akan diproyeksikan untuk fokus memimpin timnas Indonesia U-20 yang bakal tampil di Piala Dunia U-20 2023.
“Buat federasi kita harus menghormati kontrak yang bersangkutan, kontraknya itu empat tahun sampai akhir 2023. Oleh karena itu kita sepakati dulu bahwa kontraknya harus kita hargai. Artinya dia akan terus berlanjut melatih timnas kita," kata Iwan Bule.
“Disela-sela kongres (PSSI, di Bandung) STY kita panggil untuk memberi laporan pada saya. Di sana disampaikan apa yang STY lakukan tentang tiga kelompok umur tersebut. Akhirnya kita berdiksusi dengan Exco (PSSI), kita mengingikan nanti kelompok umur 20 saja untuk dilatih oleh STY."
“Tapi kita masih menunggu jawaban dari yang bersangkutan. Kita tunggu pulang dari Kuwait. Yang jelas PSSI dan Exco ingin dia melatih U-20 saja, jadi fokus untuk mempersiapkan piala dunia tahun depan,” tambahnya.
Keputusan mendadak itu dianggap menganggu konsentrasi Shin Tae-yong dan timnas Indonesia yang tengah berjuang di Kualifikasi Piala Asia 2023.
Baca Juga: Catat Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Yordania, Semangat Skuad Garuda!
Sebagaimana diketahui, timnas Indonesia baru mengawali kiprah di Kualifikasi Piala Asia 2023 dengan baik. Skuad Garuda memenangi matchday pertama Grup A atas Kuwait dengan skor 2-1.
"Post nya kenapa harus sekarang???" tulis akun @garudafansbook.
"Moment yang tidak pas, di saat tim pelatih dan pemain fokus untuk kualifikasi Piala Asia, federasi malah sibuk mengurus akan hal ini, bahkan sampai keluar statment dari ketum sendiri, sangat di sayangkan, bukan nya mensupport dengan energi positif malah membuat tim jdi tidak kondusif tentu nya dengan berita2 seperti itu," tulis @irwan_syahhh16.
"Kenapa tidak tunggu dulu selesai kualifikasi buat statment? biar dulu STY fokus buat [timnas] senuor kalau begini malah jadi tidak fokus," tulis @muhbone_.
Berita Terkait
-
STY Siap Kembali, PSSI: Tak Mudah Cari Pelatih yang Cocok untuk Timnas Indonesia
-
Apa Bisa Diterima? Ternyata Ini Alasan Erick Thohir Ogah Tunjuk Pelatih Interim Timnas Indonesia
-
Piala ASEAN FIFA Diluncurkan, Timnas Indonesia Bisa Mentas dengan Kekuatan Penuh
-
Selamat Datang Elkan Baggott! Mungkinkah Dipanggil Indra Sjafri ke SEA Games 2025?
-
Kata-kata Jeje Jelekkan Eliano Reijnders Bikin Netizen Ngamuk
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
Terkini
-
6 Rekomendasi Mobil Bekas Irit, Aman dan Nyaman untuk Pensiunan
-
Nasib Tragis Remaja di Pekanbaru Diduga Maling Tewas usai Diamuk Warga
-
Tips Membeli Mobil Bekas untuk Wanita Agar Tak Tertipu Penjual Nakal
-
5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
-
3 Link DANA Kaget Hari Ini, Langsung Cair Saldo Senilai Rp158 Ribu