SuaraRiau.id - Jasad putra sulung Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril akhirnya ditemukan usai dua pekan dinyatakan hilang akibat terseret arus Sungai Aare, Bern Swiss pada 26 Mei yang lalu.
Ridwan Kamil memberikan pernyataan resmi melalui Instagram pribadinya menyusul penemuan jenazah Eril.
"Allahu akbar!" tulis Ridwan Kamil mengawali pernyataannya, Kamis (9/6/2022).
Pria yang kerap disapa Kang Emil itupun mengucap syukur kepada Allah karena pencarian jenazah Eril akhirnya menemukan jawaban.
"Alhamdulillah ya Allah SWT, engkau telah mengabulkan permohonan doa kami. Jenazah ananda Emmeril Khan Mumtaz sudah ditemukan," ucapnya dikutip dari MataMata.com.
Ridwan Kamil juga mengabarkan bahwa jenazah Eril segera dipulangkan dan dimakamkan di Indonesia. Kemungkinan jenazah tiba di Indonesia pada Minggu (12/6/2022).
"Dan dimakamkan di hari Senin," katanya.
Terakhir, Ridwan Kamil mengucap terima kasih pada pihak-pihak yang sudah membantu proses pencarian Eril selama beberapa hari terakhir. Mereka antara lain KBRI Swiss, kepolisian dan pemerintah Berns.
"Jazakallah kepada semua pihak yang turut membantu dalam pencarian dan kepada yang ikhlas mendoakan Eril. Semoga Allah membalas berlipat kebaikan dan keikhlasan anda semua," tulisnya.
"Sungguh Tuhanku, kami tenang sekarang, Engkau sungguh Maha Pengasih, Maha Penyayang dan Maha Pengabul doa kami," sambungnya.
Berita Terkait
-
7 Fakta Ridwan Kamil Laporkan Lisa Mariana ke Mabes Polri Pakai Pasal Ini
-
Semua Tuduhan Lisa Mariana Dibantah Ridwan Kamil
-
Lisa Mariana Kenang Masa Lalu Turun 20 Kilogram Bobotnya Dalam 2 Bulan
-
Ridwan Kamil Polisikan Lisa Mariana, Atalia Praratya Tulis Pesan Haru: 27 Tahun Menikah...
-
Dilaporkan Ridwan Kamil ke Polisi, Lisa Mariana Curhat Bawa-Bawa Ustaz Ini
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Link DANA Kaget Gratis, Tambahan Modal Jalan-jalan Liburan Akhir Pekan
-
Sambut Hari Kartini, PNM Dukung Perempuan Sehat dan Mandiri sebagai Pilar Indonesia Emas 2045
-
Survei RiauOnline Ungkap Kemampuan Agung Nugroho-Markarius Anwar Pimpin Pekanbaru
-
Fakta-fakta Viral Dugem di Sel: 14 Tahanan Diperiksa hingga Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot
-
Kesempatan Ditransfer Ratusan Ribu, Buruan Ambil DANA Kaget Kamis 17 April 2025