SuaraRiau.id - Pemkot Dumai menyiapkan segala sesuatu yang diperlukan untuk analisis dampak lingkungan (amdal) perbaikan Jembatan Sungai Dumai Bangsal Aceh dan Jembatan Kayu Parkitan yang kondisinya saat ini memprihatinkan.
Wali Kota Dumai Paisal menyampaikan hal tersebut usai bertemu Gubernur Riau Syamsuar yang juga dihadiri rombongan Balai Wilayah Sungai (BWS) III Kementerian PUPR guna membahas persoalan perbaikan dua jembatan di Kota Dumai.
"Amdal yang diminta Gubernur Syamsuar saat ini sedang diproses, terutama untuk Jembatan Kayu Parkitan, insyaallah amdalnya dalam proses dan insyaallah bulan Juni 2022 selesai," ujar Paisal dikutip dari Antara, Minggu (29/5/2022).
Terkait status pembebasan lahan jembatan tersebut, Paisal mengaku Pemkot Dumai akan menyelesaikan segala persoalannya.
"Insyaallah dari Pemerintah Kota Dumai akan menyelesaikan status lahan untuk jembatan ini, mohon doanya mudah-mudahan tahun depan bisa terealisasi," katanya.
Gubernur Riau Syamsuar telah meminta Pemkot Dumai untuk segera menyelesaikan semua proses terkait, seperti pembebasan lahan dan amdal.
Kedua jembatan perlu segera diperbaiki, antara lain karena usianya sudah tua dan berpotensi kecelakaan bagi pengguna jalan karena lantai jembatan ada yang sudah berlubang. (Antara)
Berita Terkait
-
Pemprov Riau Apresiasi Sumbar yang Buka Akses Antarprovinsi lewat Jalan Tol
-
Viral Pemotor Lewati Jembatan dengan Arus Sungai yang Deras, Warganet Tegang
-
Tiga Anak Hayut di Sungai Cipelang Usai Latihan Pencak Silat, Satu Meninggal Dunia
-
Riau dan Malaysia Bahas Rencana Bangun Jembatan Melaka-Rupat Dumai untuk Hubungkan 3 Negara
-
Demi Antar Jenazah Sampai ke Tujuan, Ambulans Nekat Terjang Arus Sungai untuk Menyeberang
Terpopuler
- Ayah Brandon Scheunemann: Saya Rela Dipenjara asal Indonesia ke Piala Dunia
- Di Luar Prediksi! 2 Pemain Timnas Indonesia Susul Jay Idzes di Liga Italia
- Berbalik 180 Derajat, Mantan Rektor UGM Sofian Effendi Cabut Pernyataan Soal Ijazah Jokowi
- 5 Rekomendasi HP Vivo RAM 8 GB Harga di Bawah Rp 2 Jutaan, Baterai Jumbo 6000 mAh!
- Harga Rp90 Jutaan! Cocok untuk yang Bosan sama Brio: Mobil Bekas dari Volkswagen Ini Bisa Jadi Opsi
Pilihan
-
Saham COIN Andrew Hidayat Meroket 337 Persen dalam Sekejap, Bikin Heboh Pasar!
-
2 Pemain Keturunan Resmi Sepakat Gabung Timnas Indonesia
-
Bakal Dampingi Prabowo Hadiri Kongres PSI di Solo, Gibran: Sekarang Kerja Dulu
-
RI Cari Celah! CPO, Kopi, Hingga Nikel Bisa Dapat Tarif 0 Persen di AS
-
Kinerja Bisnis Meroket di Triwulan II 2025, BI Ungkap Sektor Ini Jadi Motor Penggerak!
Terkini
-
BRImo SIP Padel League 2025, BRI Hadirkan Gaya Hidup Sehat untuk Generasi Urban
-
Polisi Ungkap Sindikat Calo Pekerja Ilegal ke Malaysia di Riau
-
Danantara Apresiasi Peluncuran BRILiaN Way, Fondasi BRI Jadi Bank Terbesar di Asia Tenggara
-
4 Smartwatch Lari Murah 2025, Kualitas Terbaik Tanpa Bikin Kantong Jebol
-
Tim LKG BRI Indonesia Siap Harumkan Nama Bangsa di Gothia Cup 2025