SuaraRiau.id - Belum selesai masalah parkir liar, kini Pekanbaru dihebohkan dengan juru parkir dan pengendara mobil terlibat adu mulut.
Dalam video viral, terlihat seorang tukang parkir perempuan cekcok dengan pengendara mobil di depan sebuah toko di Jalan Tuanku Tambusai, Pekanbaru.
Hal itu terekam dalam sebuah video yang diunggah oleh akun instagram @pkukehilangan, Kamis (26/5/2022).
Pada video tersebut, terlihat juru parkir sempat beberapa kali mendorong pria berkaos hitam. Terlihat juga seorang perempuan di samping pria tersebut membelanya.
Namun juru parkir terus mendorong-dorong pria yang diduga pengendara mobil tersebut.
Tak terima atas perlakuan si juru parkir, pria tersebut lalu mengeluarkan selembar uang dan melemparkannya pada juru parkir.
Hal ini memicu kemarahan juru parkir sehingga membuatnya melemparkan kembali uang tersebut pada si pria dan kembali berusaha menyerangnya.
Terlihat juga seorang pria yang mengenakan kaos putih berusaha melerai keduanya.
Di kolom caption, pengunggah menerangkan bahwa pria berkaos hitam tersebut telah menyampaikan kepada juru parkir jika dirinya batal berbelanja di toko tersebut.
"Kronologi bapak yang punya mobil nggak bayar parkir udah bilang permisi sama tukang parkir tapi si tukang parkirnya langsung menendang mobilnya dan memukul mobil bapak tersebut. Saya perhatikan tadi bapak yang punya mobil udah sopan bilang nggak jadi berbelanja tapi tukang pakirnya memaksa mintak," tulisnya akun tersebut dilihat pada Kamis (26/5/2022).
Pengunggah juga menyampaikan bahwa cekcok antara pengendara dan juru parkir tersebut akhirnya berhasil dilerai oleh anggota Satbrimob Polda Riau yang kebetulan lewat.
"Mohon atensinya buat kordinator perparkiran mohon dibina tukang parkirnya kalau seperti itu cara dia cari nafkah yang ada malah merugikan masyarakat," imbuhnya.
Hingga saat ini, video tersebut telah ditonton hampir 40 ribu kali dan mendapat komentar lebih dari 250 komentar.
Salah seorang warganet dengan akun @silv*** membagikan ceritanya di kolom komentar. Dirinya mengaku kerap harus membayar parkir meski tak jadi berbelanja di sebuah toko.
"Saya sering kayak gini ngak belanja pun diminta duit parkir padahal parkir nya ngak sampe 5 menit," ujarnya.
Berita Terkait
-
Siswa Curhat Soal Pacar Pakai Lagu Balonku Ada Lima Bikin Ngakak dan Nyesek
-
Tujuan Singapura, Tongkang Bawa Kontainer dari Pekanbaru Nyaris Tenggelam di Karimun
-
Tulisan di Belakang Kaos Pengendara Sepeda Motor Ini Bikin Orang Salfok
-
Razia Parkir Liar di Cimahi, Pria Sepuh Ini Protes Sampai Lempar Dompet, Petugas Derek Satu Mobil
-
Detik-detik Wanita Gagal Curi Tabung Gas Elpiji 3 Kg, Malah Terjatuh Dikejar Pemilik
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Siapkan SDM Unggul, BRI Resmi Luncurkan BFLP Specialist 2026
-
PNM Optimis Pemberdayaan Jadi Penguat Usaha Ultra Mikro
-
Awal 2026, Karhutla Sudah Terjadi di 10 Kabupaten/Kota Riau
-
5 City Car Bekas Murah untuk Guru Honorer, Pajak Ringan dan Efisien
-
Honda Jazz atau Toyota Yaris? Mobil Bekas Stylish Pilihan Anak Muda