SuaraRiau.id - Penyanyi Nania Idol masuk Islam kembali setelah kurang lebih 6 tahun memeluk agama Kristen.
Kabar Nania Idol pindah agama lagi ke Islam membuat publik terkejut. Gus Miftah menjadi pembimbing wanita bernama Nania Yusuf itu mengucapkan syahadat.
Bukan tanpa alasan Nania Idol kembali masuk Islam, ada hal unik tak biasa yang diakuinya menjadi dasar dalam keputusan besarnya.
Ramadhan lalu menjadi momen yang tak terlupakan bagi Nania Idol yang menemui sang ibu. Ketika sedang memijat ibunya, tiba-tiba membayangkan jika suatu saat orangtuanya tiada maka siapa yang akan mengurus dan menyalatkannya.
Hal ini seakan menjadi hidayah bagi Nania dan membuka pintu hatinya untuk kembali memeluk agamanya terdahulu yaitu Islam.
"Saat itu, timbul pertanyaan di hati saya 'nanti, kalau mami meninggal, siapa yang memandikan dan menyalatkan jenazah beliau?'" ujar Nania dikutip Hops.id--jaringan Suara.com dari kanal YouTube Official NitNot, Minggu (22/5/2022).
Ia pun kemudian mengutarakan maksudnya tersebut dan direspons baik oleh keluarga besar.
Diketahui, sebelumnya kepindahan agama Nania mendapat pertentangan keras dari keluarga besarnya, dan kini ketika mengetahui Nania ingin kembali masuk Islam, semua keluarga menyambutnya dengan baik.
"Mereka jadi enteng. Saya akan menjadikan yang kemarin sebagai pengalaman hidup. Tolong doakan saya bisa istiqomah dengan Islam sampai akhir hayat," ujar Nania.
"Nanti kalau misalnya meninggal, saya mau dimakamkan secara Islam atau Kristen? Karena bagaimanapun keluarga besar belum menerima saya sebagai Kristen," sambungnya.
Berita Terkait
-
Teliti Makam Yesus, Ilmuwan Ungkap Fakta Mengejutkan Mengenai Kematian dan Kebangkitan
-
Ibu-ibu Beri Uang Pada Bobon Santoso Usai Ucap Syahadat, Bagaimana Hukumnya dalam Islam?
-
Bobon Santoso Spontan Bersyahadat, Apakah Keislamannya Sah? Ini Kata Ustaz Felix Siauw
-
Gus Miftah Sentil Fenomena 'Kabur Aja Dulu': Mencintai Negara Itu Bagian dari Iman
-
Dakwah Soal #KaburAjaDulu, Gus Miftah Malah Dituding Buzzer Pemerintah
Tag
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
Tiket Bus Arus Balik di Terminal Pekanbaru Habis Terjual, Kebanyakan ke Jawa
-
Silaturahmi ke Rumah Syamsuar, Gubri Wahid: Saya Minta Tunjuk Ajar
-
5 Tahun Tak Bisa Pulang, Bu Atun Bersyukur Ada Program Mudik Gratis dari BUMN
-
Gubri Abdul Wahid Ungkap Rencana Hadapi 'Badai' Efisiensi Anggaran
-
Polda Riau Ungkap Penyebab Penikaman Polisi hingga Berujung Maut