Scroll untuk membaca artikel
Eko Faizin
Rabu, 18 Mei 2022 | 11:41 WIB
Putra Siregar bersama istri Septi Siregar. [Instagram]

SuaraRiau.id - Bos PS Store Putra Siregar masih ditahan di Rutan Polres Metro Jakarta Selatan bersama rekannya Rico Valentino akibat kasus pengeroyokan yang menjeratnya.

Putra Siregar disebut menempati sel tahanan yang seadanya.

Menurut sang istri Septia Yetri Opani, Putra Siregar ditempatkan di sebuah sel tahanan sempit yang membuatnya sulit beristirahat dengan nyaman.

Septia Yetri Opani istri Putra Siregar. [Instagram/septiasiregar]

"2x2 atau 3x3 gitu, pokoknya kecil," kata Septia Yetri Opani dikutip dari MataMata.com, Selasa (17/5/2022).

Septia dalam lanjutannya juga bercerita tentang jumlah penghuni sel tahanan Putra Siregar yang tidak sebanding dengan ukuran ruangan. Bagaimana tidak, sel sempit itu diisi oleh sekitar 16 tahanan.

"Di situ ada 16 orang," kata dia.

Kondisi itu membuat Putra Siregar sulit beristirahat. Bahkan untuk tidur sekalipun, bos PS Store tidak selalu bisa berbaring.

"Katanya pas hari pertama kedua itu dia tidur duduk. Kalaupun berbaring, itu harus gantian," ujar Septia.

Namun untuk saat ini, Putra Siregar sudah mendapat kondisi yang lebih layak di sel karena berkurangnya jumlah tahanan.

"Kayaknya sih sudah nggak gitu ya, karena sudah ada yang keluar dua. Cuma kan ya memang keluar masuk gitu kan," kata ibu tiga anak ini.

Seperti diketahui, Putra Siregar tersandung kasus hukum usai dilaporkan bersama Rico Valentino atas dugaan pengeroyokan terhadap Nur Alamsyah selaku korban pada 16 Maret 2022.

Dalam laporan, Nur Alamsyah mengaku dikeroyok oleh Putra Siregar dan Rico Valentino tanpa sebab saat mereka bertemu di salah satu tempat hiburan malam di kawasan Senopati, Jakarta pada 2 Maret 2022.

Imbas aduan Nur Alamsyah, Putra Siregar dan Rico Valentino ditetapkan sebagai tersangka dugaan pengeroyokan dan ditahan sejak 12 April 2022.

Load More