SuaraRiau.id - Pelatih Timnas Indonesia U-23 Shin Tae-yong mengakui telah meramu taktik berbeda saat menghadapi Myanmar pada laga lanjutan penyisihan Grup A SEA Games Vietnam 2021 di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Vietnam, Minggu (15/5/2022) sore.
Karena itu, Timnas mampu menang dengan skor 3-1 pada laga terakhir di fase grup itu sehingga memastikan tiket ke semifinal pada ajang multicabang olahraga itu.
“Ya, saya terapkan taktik berbeda,” kata Shin Tae-yong dikutip dari Antara, Minggu (15/5/2022).
Pada pertandingan sebelumnya, Timnas Indonesia menang telak atas Filipina dengan skor 4-0 setelah ia meminta Egi dkk menerapkan permainan serangan balik.
Skuat Garuda memancing pemain lawan untuk masuk dalam area pertahanan. Lalu jika mendapatkan momen, maka serangan balik langsung diterapkan untuk mematikan lawan seketika.
Strategi ini pun berhasil karena jika diadu ‘head to head’ sejatinya pemain Indonesia akan kesulitan mengingat postur badan pemain Filipina jauh lebih tinggi.
Sementara saat melawan Myanmar, Skuad Garuda didorong tampil lebih agresif dalam menyerang karena tim lawan memiliki kecepatan yang lebih dari Filipina.
Ia mengamati ini saat Myanmar menghadapi Vietnam, yang bisa jadi menjadi ancaman bagi Indonesia.
“Jadi saya tekankan untuk ‘pressing’ dari awal, dan saya senang karena pemain mengerti dan mengikuti instruksi saya,” kata pelatih asal Korea Selatan itu.
Garuda Muda mengalahkan Myanmar 3-1 melalui torehan Egy Maulana Vikri (6'), Witan Sulaeman (10'), dan Marselino Ferdinan (45+2'). Myanmar hanya mampu membalas satu gol via aksi Win Naing Tun (67').
Pada laga semifinal, Vietnam akan bersua dengan runner-up dari Grup B. Sementara itu, Indonesia bakal menghadapi juara Grup B.
Klasemen Sepak Bola SEA Games 2021
Grup A
1. Vietnam
2. Indonesia
3. Myanmar
4. Filipina
5.Timor Leste
Grup B
1. Malaysia
2. Thailand
3. Singapura
4. Kamboja
5. Laos. (Antara)
Berita Terkait
-
Asnawi dan Muhammad Ferrari Belum Tentu Dilepas ke Tim ASEAN All Star?
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Pemain Timnas Indonesia Pantang Main Guling-guling Jika Ogah Disemprot Alex Pastoor
-
Dokumen Naturalisasi Siap, Pemain Keturunan Bandung Debut di Piala AFF U-23 2025?
-
Tertarik Bela Timnas Indonesia, Ini Profil Pemain Keturunan Luca Blondeau
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Link DANA Kaget Gratis, Tambahan Modal Jalan-jalan Liburan Akhir Pekan
-
Sambut Hari Kartini, PNM Dukung Perempuan Sehat dan Mandiri sebagai Pilar Indonesia Emas 2045
-
Survei RiauOnline Ungkap Kemampuan Agung Nugroho-Markarius Anwar Pimpin Pekanbaru
-
Fakta-fakta Viral Dugem di Sel: 14 Tahanan Diperiksa hingga Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot
-
Kesempatan Ditransfer Ratusan Ribu, Buruan Ambil DANA Kaget Kamis 17 April 2025