SuaraRiau.id - Pemancing yang tenggelam di Dam PLTA Koto Panjang, Kampar, Riau akhirnya ditemukan. Jasadnya ditemukan mengapung di dusun Rantau Berangin oleh warga yang sedang mencari ikan.
Setelah hilang sehari, korban ditemukan tewas oleh Zulfahmi warga desa Merangin, kecamatan Kuok. Korban Tomy Ritonga (27) mengapung di aliran sungai Kampar, desa Merangin pada Rabu (4/5/2022) sekira pukul 17.45 WIB.
Pencarian telah dilakukan selama +/- 27 Jam oleh warga masyarakat, personil polsek Bangkinang Barat, polres Kampar, Basarnas, Tagana korban ditemukan +/- 3 KM dari korban pertama kali tengelam di bawah Dam PLTA Koto Panjang dekat lobang kolam desa Merangin kecamatan Kuok.
Selanjutnya dari TKP Korban di temukan di dusun Rantau Berangin Korban di bawa ke Puskesmas Kuok untuk di lakukan visum, berdasarkan hasil pemeriksaan oleh pihak puskesmas Korban dinyatakan telah meninggal dunia.
Baca Juga: Kunjungan Wisatawan Meningkat di Riau, Waspadai Lokasi Wisata Rawan Seperti Ini
“Pukul 19.00 Wib Korban dibawa oleh pihak keluarga korban ke rumah duka di Flamboyan kec.Tapung, ” jelas Kapolres Kampar AKBP Rido Purba melalui Kapolsek Bangkinang Barat IPDA Fariq Akbar, melansir Riauonline.
Rencana pihak keluarga korban akan dikebumikan di pemakaman umum di Flamboyan kecamatanTapung.
“Pihak keluarga menerima dengan Ikhlas kepergian korban dan tidak mau dilakukan otopsi, dengan membuat surat pernyataan penolakan dilakukan otopsi, ” jelasnya.
Kronologi Peristiwa
Seperti diberitakan sebelumnya, awal kejadian ini ketika sekira pukul 12.30 WIB korban bersama 3 orang temannya (Saksi) yaitu Putra Sembiring, Junaidi dan Ramadi tiba di lobang kolam desa Merangin kecamatan Kuok.
Baca Juga: Berita Riau Kemarin 4 Mei 2022: Anderson Paak Pakai Foto Pak Tarno - 4 Pengunjung Tewas Saat Wisata
Sesampainya di lokasi korban bersama temannya langsung memancing Ikan di aliran sungai Kampar di bawah Dam Plta Koto Panjang, tepatnya di dekat lobang kolam desa Merangin kecamatan Kuok.
Berita Terkait
-
Bicara Isu Lingkungan, Irjen Herry Heryawan: Konsep Green Policing Solusi Atas Tantangan Zaman
-
Riau Jadi Provinsi Kedua Tertinggi Terjadi PHK
-
Alam Mayang Pekanbaru, Destinasi Liburan Keluarga yang Wajib Dikunjungi!
-
Seorang Bocah Ditemukan Tewas Tenggelam saat Libur Lebaran di Pantai Garut
-
5 Penumpang Longboat Tenggelam di Halmahera Selatan, Begini Kronologinya!
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Singgung Prabowo Subianto, Ini Respon Jokowi Soal Isu Matahari Kembar
-
Jamaah Haji Indonesia Jadi Panutan, Disebut Paling Tertib di Dunia
-
LG Batalkan Investasi Baterai EV di Indonesia Senilai Rp130 Triliun
-
Warga Pilih Beli Emas Batangan, Penjualan Emas Perhiasan Turun di Pekanbaru
-
Harga Emas Antam Nggak Pernah Bosen Naik, Hari Ini Tembus Rp1.980.000/Gram
Terkini
-
Program Sekolah Rakyat di Riau Dibuka Tahun Ini
-
Selamat! Kamu Berkesempatan Dapat DANA Kaget Gratis Senilai Rp200 Ribu
-
Warga Pilih Beli Emas Batangan, Penjualan Emas Perhiasan Turun di Pekanbaru
-
Jalan Tol Padang-Pekanbaru Ruas Padang-Sicincin Segera Beroperasi Penuh
-
Selamat! Saldo DANA Kaget Gratis Untukmu, Tinggal Klik Sambil Rebahan