SuaraRiau.id - Sosok mantan anggota DPR Angelina Sondakh bebas usai kasus menjeratnya hingga harus dipenjara selama 10 tahun.
Angelina Sondakh kini kerap terlihat acara-acara televisi maupun jadi bintang tamu di kanal Youtube para selebriti.
Dalam kanal Youtube Ngobrol Asix, Puteri Indonesia 2001 itu ditanya perubahan yang terjadi setelah berkarier di dunia politik.
"Ceritain dong apa yang berubah, kalau dulu kan Angelina Sondakh seorang Puteri Indonesia nya sebelum berkarier di politik. Itu apa dulu bayang-bayang yang terjadi di saat masih menjadi Puteri Indonesia, keinginannya itu apa?" tanya Ashanty dikutip dari Hops.id--jaringan Suara.com, Rabu (27/4/2022).
Wanita yang kerap disapa Angie tersebut mengaku bersyukur kala itu sudah menjadi anggota DPR selama periode pada usia 26 tahun.
"Jadi kalau singkat kata satu kata ambisius saat karier lagi naik nih kan terus politik juga mantep di usia aku yang ke 26 aku udah menjadi anggota DPR dengan dua periode dengan posisi yang waktu itu Alhamdulillah pasti orang nyari dari habis sholat subuh sampai mau sholat tahajud, jadi orang masih tang ting tung pokoknya udah kayak gula yang dikerubutin semut," jawab Angelina Sondakh.
Angelina Sondakh juga menceritakan bahwa pada saat itu dengan ambisinya yang menggebu-gebu dan di umur yang sudah matang, ia terbayangi dengan segala prediksi keberhasilan yang ada di otaknya yang pada akhirnya membuatnya lupa diri.
"Tapi waktu itu masih ambisi nah artinya masih terlalu banyak mimpi yang mungkin di usia ku ke 32 yang lagi mateng-mateng nya dengan segala macam prediksi keberhasilan yang membayangi otakku. Mungkin aku lupa," ujar Angelina Sondakh.
"Lupa diri, itu mbak Angie mengakui ya pada saat itu? Tergoda dengan banyak hal mungkin ya," ujar Ashanty.
Angelina Sondakh membenarkan perkataan dari Ashanty yang menyebut dirinya lupa diri dan tergoda dengan semua yang dimilikinya.
Bahkan Angelina Sondakh juga mengatakan kalau dulu ketika orang lain jalan melewatinya harus menunduk sedikit.
"Aku mengakui, waduh, jadi ternyata euforia kemewahan itu terjadi. Euforia dikenal, dihormati. Itu orang pokoknya harus nunduk dikit kalau lewat jalan ya kan sama aku, nah itu ada," ujar Angie.
Namun, saat suaminya dulu Aji meninggal dunia, semua berubah drastis. Karir Angelina Sondakh mulai jatuh hingga ia harus tertimpa kasus korupsi yang mengantarkannya ke penjara.
"Nah tapi ketika mas Aji meninggal, itu aku udah mulai jatuh kayak kehilangan pegangan gitu. Terus aku berusaha untuk menapak menapak menapak tapi ternyata juga gak sanggup terus kena kasus yang besar," tandas Angelina Sondakh.
Berita Terkait
-
Lagi Liburan di Spanyol, Ashanty sampai Ditinggal Tour Guide karena Keasyikan Foto
-
Sikap Ashanty Saat ART Sungkem di Momen Lebaran Jadi Perbincangan
-
Beda THR Ameena dari Ashanty vs Geni Faruk, Hampir Jadi Korban 'Investasi Bodong' Atta Halilintar
-
Tak Hadiri Ultah Kris Dayanti, Anang Hermansyah dan Ashanty Jadi Perbincangan
-
Gelar Pesta Ulang Tahun, Sikap Kris Dayanti ke Arsy dan Arsya Hermansyah Ramai Disorot
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
Pungut Retribusi Sampah secara Tunai di Pekanbaru Bisa Dilaporkan
-
Syamsuar Pesan Jangan Ada 'Dua Matahari' ke Gubri Wahid, Ini Maknanya dalam Kepemimpinan
-
Rumah Didatangi Gubri Wahid, Syamsuar Ngomongin 'Dua Matahari'
-
Harga Sayuran di Pekanbaru Naik 3 Kali Lipat, Cabai Tembus Rp120.000 usai Lebaran
-
Gubri Wahid Siap Lantik Afni dan Syamsurizal Jadi Bupati-Wakil Bupati Siak