SuaraRiau.id - Azka Corbuzier dan Vicky Prasetyo berlaga di ring tinju beberapa hari lalu. Adu jotos yang disiarkan di kanal Youtube Deddy Corbuzier tersebut dimenangkan Azka Corbuzier.
Pertandingan tersebut mendapat sorotan sejumlah kalangan, tak terkecuali Farhat Abbas ikut menanggapi acara yang digelar pada Kamis (31/3/2022) malam itu.
Farhat Abbas mengatakan, adu tinju antara putra Deddy Corbuzier dan Vicky Prasetyo itu tak jelas ukurannya.
Ia menilai tidak semestinya pria dewasa adu tinju dengan anak di bawah umur.
"Kenapa ada pertandingan tinju yang nggak tahu kelas apa ukurannya. Kalau tinju itu kan ada usia, ada berat badan. Nah, kalau ini, antara om-om 38 tahun dengan anak kecil umur 15 tahun tinju," ujar Farhat Abbas dikutip dari MataMata.com, Sabtu (2/4/2022).
Farhat Abbas bahkan menyebut keterlibatan Azka Corbuzier dalam pertarungan tinju melawan Vicky Prasetyo merupakan bentuk eksploitasi anak di bawah umur.
"Ini penyiksaan terhadap anak, karena ini tidak sebanding. Bayangkan, untung saja ini anak menang. Kalau itu anak kalah, kemudian patah lehernya, siapa yang bertanggung jawab di sini," kata mantan suami Nia Daniaty ini.
Farhat Abbas juga menyayangkan kenapa pihak berwenang memberi izin pertandingan tinju antara Vicky Prasetyo dan Azka Corbuzier.
"Ini pertandingan ilegal. Seharusnya kepolisian jangan mengeluarkan izin pertandingan tinju itu," katanya.
Farhat Abbas mungkin tak tahu kalau pertandingan mereka berizin dan resmi. Duel tinju Vicky Prasetyo dan Azka Corbuzier ini mendapat izin resmi dan di bawah Federasi ISKA atau International Sport of Kickboxing Association.
Berita Terkait
-
Dituding Peras Ridwan Kamil, Eks Muncikari Sebut Tarif Lisa Mariana Rp 1,5 Jutaan
-
Tanggapi Kasus Perselingkuhan Lisa Mariana dan RK, Farhat Abbas Kali Ini Didukung Netizen
-
Tak Masuk Akal, Farhat Abbas Curiga Motivasi Lisa Mariana Ingin Peras Ridwan Kamil
-
Vicky Prasetyo Ungkap Pacar Barunya Pemain Sinetron Teman Jessica Iskandar, Siapa?
-
Farhat Abbas Tantang Lisa Mariana Sumpah Pocong, Yakin Bukan Hamil Anak Ridwan Kamil
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Link DANA Kaget Gratis, Tambahan Modal Jalan-jalan Liburan Akhir Pekan
-
Sambut Hari Kartini, PNM Dukung Perempuan Sehat dan Mandiri sebagai Pilar Indonesia Emas 2045
-
Survei RiauOnline Ungkap Kemampuan Agung Nugroho-Markarius Anwar Pimpin Pekanbaru
-
Fakta-fakta Viral Dugem di Sel: 14 Tahanan Diperiksa hingga Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot
-
Kesempatan Ditransfer Ratusan Ribu, Buruan Ambil DANA Kaget Kamis 17 April 2025