SuaraRiau.id - Pemerintah bakal menggelar sidang isbat penentuan awal Ramadhan 2022 pada Jumat (1/4/2022) sore ini.
Di sisi lain, Muhammadiyah telah menetapkan, jika awal Ramadhan 1443 Hijriah akan dimulai pada tanggal 2 April 2022 besok.
Sambil menunggu kepastian awal Ramadhan dari pemerintah, alangkah baiknya kita mengingat lagi tata cara, niat dan doa mandi keramas memasuki puasa Ramadhan.
Memasuki puasa, biasanya umat muslim akan mempersiapkan diri sebaik-baiknya. Mulai dari perlengkapan shalat yang bersih, kesehatan, dan kebersihan diri dari hadats besar maupun kecil. Berikut doa mandi keramas sebelum Ramadhan.
Oleh karena itu, sebelum melakukan ibadah puasa keesokkan harinya, kamu sebagai umat nuslim disarankan melakukan mandi besar atau keramas puasa Ramadhan terlebih dahulu. Lantas, seperti apa doa mandi keramas sebelum puasa Ramadhan?
Kebiasaan mandi untuk mensucikan diri menjelang puasa Ramadhan memang sudah menjadi budaya di masyarakat muslim. Meskipun tidak memiliki hukum wajib, namun mandi untuk membersihkan diri sebelum menunaikan ibadah Ramadhan tentunya menjadi amalan baik yang mendatangkan pahala. Lantas, bagaimana tata cara dan bacaan doa mandi keramas sebelum puasa Ramadhan?
Mulailah dengan berniat mandi wajib untuk menghilangkan hadats besar. Niat mandi keramas ini yang membedakan mandi wajib dengan mandi biasa. Untuk lebih jelasnya, simak berikut doa mandi keramas sebelum puasa Ramadhan.
Niat Mandi Keramas Sebelum Puasa Ramadhan
"Nawaitu guslal lidhukulissyiami romdhoona hadihisanati sunatallillahi ta'alla".
Artinya: "Aku berniat mandi sunat bulan Ramadhan karena Allah Ta’ala".
Tata Cara Mandi Keramas Sebelum Puasa Ramadhan
Dari Aisyah dia berkata: "Apabila Rasulullah SAW mandi karena junub, maka beliau memulainya dengan membasuh kedua tangan. Beliau menuangkan air dengan tangan kanan ke atas tangan kiri, kemudian membasuh kemaluan dan berwudhu dengan wudhu untuk shalat. Kemudian beliau menyiram rambut sambil memasukkan jari ke pangkal rambut hingga rata. Setelah selesai, beliau membasuh kepala sebanyak tiga kali, lalu beliau membasuh seluruh tubuh dan akhirnya membasuh kedua kaki", (HR Bukhari dan Muslim).
Tata cara mandi keramas sebelum puasa Ramadhan tidak jauh berbeda dengan mandi-mandi besar yang lainnya, baik yang sunnah maupun yang wajib. Yaitu membasuh seluruh badan dengan air dengan rata tanpa ada satu pun yang tertinggal. Berikut ini adalah langkah-langkah mandi setelah doa keramas puasa Ramadhan selengkapnya:
- Basuh kedua tangan.
- Tuangkan air dengan menggunakan tangan kanan ke atas tangan kiri, kemudian basuh kemaluan.
- Berwudhu seperti tata cara wudhu untuk salat.
- Siram rambut sambil memasukkan jari ke pangkal rambut untuk membersihkan rambut dari kotoran hingga merata.
- Basuh kepala sebanyak tiga kali.
- Basuh seluruh tubuh.
- Basuh kedua kaki.
Sementara itu, waktu pelaksanaan mandi keramas puasa Ramadhan sebaiknya dilakukan saat sore hari, menjelang hari pertama puasa Ramadhan.
Namun, bisa juga melakukan mandi keramas puasa Ramadhan pada akhir bulan syaban menjelang bulan Ramadhan. Atau pilihan terakhirnya, bisa juga dilaksanakan saat malam hari ketika hari ketika subuhnya sudah mulai sahur pertama.
Dengan mandi keramas menjelang hari pertama puasa Ramadhan, maka diharapkan kondisi badaniah kita akan lebih siap dan terbebas dari segala najis. Dengan begitu, kita bisa memulai puasa dan aktivitas ibadah dengan lebih tenang.
Berita Terkait
-
Tata Cara Pencoblosan di TPS Pilkada 2024, Pemilih Wajib Tahu!
-
Hal yang Dilarang Saat Nyoblos di TPS Pilkada 2024, Lengkap dengan Hal yang Diwajibkan dan Tata Cara Mencoblos
-
Sebaran 26 Gol Timnas Indonesia Selama Kualifikasi Piala Dunia 2026, Siapa Paling Gacor?
-
Kapan Ramadhan 2025? Simak Perkiraan Tanggal dan Fakta Menariknya!
-
Bacaan Niat Sholat Dhuha 4 Rakaat 2 Kali Salam Lengkap Tata Cara
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
Terkini
-
Hari Guru, Begini Jejak Kisah Guru di Balik Kesuksesan Para Engineer PHR
-
Pimpin Transformasi Hijau Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Review Smartphone iQOO Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Jelang Pencoblosan, Kapolres Ajak Semua Paslon Pilkada Siak Olahraga Bersama