SuaraRiau.id - Pemerintah terus menggesa pembangunan Jalan Tol Pekanbaru-Bangkinang dengan fokus pengerjaan di area sekitar pintu masuk tol dari arah Pekanbaru.
Asisten II Setda Riau M Job Kurniawan menyebut pengerjaan itu berada di lokasi yang baru saja selesai ganti rugi, tepatnya di daerah Sungai Pinang, Kampar.
"Hingga saat ini masih terus dikerjakan, informasi yang kami dapatkan sebelum Idul Fitri tahun ini, jalan tol Pekanbaru-Bangkinang sudah dapat dilalui atau fungsional," ujar Job, Rabu (30/3/2022).
Dia mengungkapkan bahwa lokasi pengerjaan di daerah Sungai Pinang tersebut awalnya sepanjang 700 meter dan saat ini hanya tinggal menyisakan 300 meter saja yang sedang dikerjakan.
Job menyampaikan pada lokasi tersebut juga dibangun exit tol, dimana nantinya exit tol ini juga akan digunakan sementara untuk masuk tol Pekanbaru-Bangkinang.
"Sekarang yang masih dikerjakan tinggal 300 meter lagi. Jadi nanti sementara masuk tol lewat exit tol di Sungai Pinang," terang dia.
Terkait rencana peresmian ruas Jalan Tol Trans Sumatera itu, pihaknya belum mendapat kepastian soal hal tersebut. Pasalnya pihaknya belum mendapatkan informasi dari pemerintah pusat.
"Tapi sampai saat ini kami belum dapat informasi lebih lanjut. Biasnya nanti kalau sudah dekat hari pelaksanaan, kami diberi informasi," tegas Job.
Berita Terkait
-
Konstruksi Tol Betung-Jambi Dimulai Tahun Ini, Ruas Rengat-Jambi Masih Terkendala
-
DPRD Berhentikan Catur Sugeng Susanto sebagai Bupati Kampar
-
Pasutri Bandar Narkoba di Kampar Sembunyikan Ratusan Paket Sabu di Kandang Anjing
-
Pemprov Riau Gelar Pasar Murah Minyak Goreng di Sejumlah Daerah, Ini Waktunya!
-
Diduga Terlibat Korupsi, Keberadaan Ketua KONI Kampar Surya Darmawan Tak Terlacak
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Awal 2026, Karhutla Sudah Terjadi di 10 Kabupaten/Kota Riau
-
5 City Car Bekas Murah untuk Guru Honorer, Pajak Ringan dan Efisien
-
Honda Jazz atau Toyota Yaris? Mobil Bekas Stylish Pilihan Anak Muda
-
Wanita Tabrak Petugas Marka Jalan hingga Tewas di Pekanbaru Ditangkap
-
Sejak Diluncurkan pada 2020, Kini BRI Telah Jangkau 5.245 Desa BRILiaN