SuaraRiau.id - Anak mantan Ketua DPRD Riau dilaporkan terkait dugaan kasus penganiayaan terhadap pekerja di rumahnya yang dijadikan klinik kecantikan.
ASN Pemprov Riau berinisial HM itu diduga menganiaya korban inisial JP (25) di Jalan MH Thamrin, Kecamatan Sail Pekanbaru pada 23 Februari 2022.
Menurut Kapolsek Limapuluh Kompol Dany Andhika Karya Gita saat ini pihaknya masih melakukan proses penyelidikan.
"Iya ada laporannya. Saat ini kita masih melakukan pemeriksaan terhadap saksi-saksi pada tanggal 4 Maret 2022 kemarin," ujar Dany dikutip dari Antara, Selasa (8/3/2022).
Dany mengatakan, pihaknya sudah memeriksa tiga orang saksi untuk mendalami kasus alumni IPDN itu. Saat ini penyidik masih menunggu hasil visum dari korban JP alias Jeppyri.
"Jika visum sudah keluar dan di tangan penyidik, status akan kita tingkatkan dari penyelidikan ke penyidikan," tegas Dany.
Dany menjelaskan, pihaknya sudah mengantongi beberapa alat bukti seperti rekaman CCTV yang diberikan korban kepada penyidik.
"Kita akan tetap proses sesuai hukum yang berlaku serta transparan," jelasnya.
Peristiwa penganiayaan itu terjadi, Rabu (23/2/2022) sekitar pukul 15.30 WIB. Saat itu, korban dipanggil oleh terlapor HM sebagai atasannya untuk datang ke ruangan.
Tiba-tiba terlapor HM mengambil handphone korban dan memeriksanya serta membaca isi chat korban. Tiba-tiba pelaku langsung memukul kepala bagian kanan, memukul dada serta menendang kaki korban.
Atas tindakan itu, korban langsung membuat laporan penganiayaan yang diduga dilakukan anak mantan Ketua DPRD Riau Johar Firdaus.
Sebelumnya HM sempat terjerat atas dugaan kasus yang sama di tahun 2007. Saat ia masih menjadi Praja di Institut Pemerintah dalam Negeri (IPDN). (Antara)
Berita Terkait
-
Heboh Santri Anak Yatim di Pidie Dianiaya Teman, Polisi Bilang Begini
-
Baliho Jokowi Tiga Periode Bertebaran di Pekanbaru, Pengamat: Itu Framing!
-
Kasus Suap Izin Usaha, Bupati Kuansing Andi Putra Diadili di PN Tipikor Pekanbaru
-
Butuh Uang buat Temui Pacar Ulang Tahun, Pemuda di Pekanbaru Nekat Jambret IRT
-
Polisi Tangkap Pelaku Penganiaya Wartawan di Madina Sumut
Terpopuler
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Simon Tahamata Kasih Peringatan Program Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Terancam Gagal
- Ketegaran Najwa Shihab Antar Kepergian Suami Tuai Sorotan: Netizen Sebut Belum Sadar seperti Mimpi
Pilihan
-
Cinta Tak Berbalas! Ciro Alves Ingin Bertahan, Tapi Persib Diam
-
Kronologis Anak Kepsek di Bekasi Pukul Siswa SMP Gegara Kritik Dana PIP
-
LG Mundur, Danantara Investasi di Proyek Baterai Kendaraan Listrik Bareng CATL
-
Profil Pembeli SPBU Shell di Seluruh Indonesia: Citadel dan Sefas
-
Bareskrim Nyatakan Ijazah SMA dan Kuliah Asli, Jokowi: Ya Memang Asli
Terkini
-
Perkuat Silaturahmi, PNM Ajak Keluarga Karyawan Tebar Kebaikan
-
Amplop DANA Kaget Hari Ini Senilai Rp575 Ribu, Klik 3 Linknya!
-
Presiden Prabowo Kasih 13 Sapi Kurban untuk Masyarakat Riau
-
Gubri Abdul Wahid Minta Petunjuk Menpora Dito soal Nasib Stadion Utama Riau
-
PNM Mengajar: 3.000 Siswa SMK Seluruh Indonesia Terinspirasi Jadi Wirausaha Muda