
SuaraRiau.id - Pencipta lagu Gregorius Younky Soewarno meninggal dunia pada Kamis (10/2/2022) sekitar pukul 23.40 WIB. Mendiang menghembuskan nafas terakhir pada usia 65 tahun.
Jenazah Younky Soewarno disemayamkan di Rumah Duka Jelambar-Jabar Agung, Jakarta Barat dan akan dikebumikan pada Minggu, 13 Februari 2022.
Kepergian musisi dan pencipta lagu itu memberikan duka mendalam terhadap para pemusik di Indonesia, salah satunya Dewa Budjana.
![Younky Soewarno [Instagram/@laurensialinas]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/02/11/43589-younky-soewarno.jpg)
Musisi band Gigi tersebut membagikan kabar duka atas kepergian musisi yang ia sebut sebagai komposer, arranger, keyboardist, dan produser hebat negeri ini.
Dewa Budjana dalam akun Instagram menulis, Younky adalah orang yang teliti dalam bekerja dan sangat menyenangkan untuk bekerjasama. Setahun belakangan, Dewa Budjana bekerjasama dengan Younky menjadi juri lomba lagu serta menjadi arranger album GKMI Worship.
"Berbahagia setahun ini saya bisa intens kerja bareng, dan cukup sering bertemu, tapi sangat sedih mendengar kepergian beliau pagi ini," tulis Dewa di Instagramnya, Jumat (11/2/2022).
Dewa Budjana, kepada Antara, mengungkapkan seperti apa sosok Younky di matanya.
"Mas Younky adalah musisi yang sangat banyak karyanya menjadi hits di Indonesia, beliau musisi yang sangat enak diajak kerjasama, detail dalam pemilihan sound, dan bikin program drums-nya juga keren," kata Dewa Budjana, Jumat.
Dalam unggahan di Instagram Strories, Jumat, penyanyi Widi Mulia juga turut menyampaikan rasa dukanya.
"Selamat jalan mas Younky Soewarno. Terima kasih untuk semua karya lagu, musik & ilmu yang diberikan untuk kami," tulis Widi di Instagram, Jumat, yang juga mengatasnamakan grup musik Be3 yang beranggotakan Cynthia Lamusu dan Riafinola Ifani Sari.
Rekan satu grup Widi, Cynthia Lamusu, mengungkapkan rasa duka atas meninggalnya Younky Soewarno. Dalam akun Instagram, Cynthia menulis kesan yang ditorehkan oleh Younky kepadanya.
"Mengenal sosok beliau yang sangat baik hati dan Jujur, itu yang tidak akan pernah saya lupakan," tulis Cynthia.
Grup musik Be3, lanjutnya, pernah jadi bagian perjalanan karier maestro musik seperti Younky yang telah menciptakan karya-karya indah untuk grup tersebut, seperti "Cintailah Aku", "Bicaralah", "Suaramu", "Kerinduanku dan "Nyanyian Cintamu" yang dibuat bersama sang istri, Maryati. Menurut Cynthia, kisah cinta dari Younky dan Maryati sangat menginspirasi dan terbukti telah melahirkan lagu-lagu asmara populer seperti "Cintaku Padamu" dari Ita Purnamasari dan "Nada Nada Cinta" dari Rossa.
"Selamat jalan mas Younky karya karya indah mu akan selalu kami kenang," tulis Cynthia.
Younky Soewarno juga orang yang berjasa dalam karier Krisdayanti yang kini berkecimpung di dunia politik.
"My deepest condolences for mas Younky Soewarno, beliau yang menemukan saya untuk dikirim di ajang Asia Bagus 1991," tulis Krisdayanti di Instagram, Jumat.
Krisdayanti, yang namanya dikenal di industri musik sejak menang di Asia Bagus di Jepang pada 1992, melanjutkan sebetulnya masih ada kerjasama mereka berdua yang belum rampung. Dia juga mendoakan agar keluarga Younky diberi penghiburan atas kepergian sang pencipta lagu.
Berita Terkait
-
Ayah Mona Ratuliu Meninggal Jelang Salat Tahajud
-
Kata Ariyo Wahab Soal Ribut-Ribut Royalti Performing Rights
-
Personel GIGI Kenang Diwawancara Ricky Siahaan untuk Majalah Rolling Stone
-
Diduga Sindir Ariel NOAH cs, Ahmad Dhani Unggah Pernyataan Hakim MK Soal UU Hak Cipta
-
Kabar Duka, Ibu Alya Rohali Meninggal Dunia
Tag
Terpopuler
- Selamat Tinggal Denny Landzaat, Bisa Cabut dari Patrick Kluivert
- Hercules Minta Maaf ke Jenderal Sutiyoso, Tapi Tidak ke Gatot Nurmantyo: Saya Tak Takut Sama Anda!
- CEK FAKTA: Link Rekrutmen Koperasi Desa Merah Putih, Gaji Capai Rp8 Juta
- Bela Sutiyoso Dihina Bau Tanah, Gatot Nurmantyo Skakmat Hercules: Kamu Itu Preman Berkedok Ormas!
- 5 Motor Bekas Murah Harga Rp2 Jutaan: Semurah Sepeda Listrik, Mesin Bandel
Pilihan
-
Kabar Gembira Lur! Wali Kota Solo Bakal Boyong Proliga ke GOR Manahan
-
Worldcoin dan WorldID Resmi Diblokir di Indonesia, Diduga Langgar Aturan Hukum
-
5 Kosmetik Korea Paling Populer: Murah, Berkualitas Dijamin Halal
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik Mei 2025
-
7 Rekomendasi Mobil Rakyat: Irit Bahan Bakar, Bandel dan Mudah Perawatan
Terkini
-
Amplop Kejutan Berisi Ratusan Ribu, Segera Klaim DANA Kaget Untukmu
-
Peluang Ekspor Besar, Tangkal Kawung: Gula Aren Makin Digemari
-
Riau Menuju Smartprovince, Gaungkan Literasi Digital Kedepankan Nilai Melayu
-
Dari Atap Bocor ke Semangat Baru: BRI Peduli Ini Sekolahku Hadirkan Harapan
-
DANA Kaget buat Jajan Cilok, Khusus Momen Hari Pendidikan Nasional