SuaraRiau.id - Sosok Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan disebut mirip dengan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) pada tahun 2009 silam.
Hal tersebut disampaikan Pengamat Komunikasi dan Politik, Jamaluddin Ritonga menanggapi peluang kemenangan Anies Baswedan pada Pilpres 2024 mendatang.
Jamaluddin juga menganggap Anies Baswedan mirip dengan Joko Widodo (Jokowi) pada tahun 2014 lalu.
Pada masa-masa itu, sosok SBY dan Jokowi banyak menarik hati masyarakat untuk memilih mereka.
Jamaluddin menilai Anies akan menjadi calon primadona pada Pilpres 2024 mendatang sehingga dipasangkan dengan siapa pun, peluang menangnya tetap besar.
“Karena itu, banyak calon yang ingin digandengkan dengan Anies,” katanya Selasa (8/2/2022).
Pada bursa Pilpres 2024, ada yang memasangkan Anies Baswedan dengan Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY. Jamaluddin pun menilai AHY-Anies bisa unggul.
Ia mengungkapkan bahwa Anies dinilai bisa mendongkrak elektabilitas pasangannya.
Tak hanya itu, Jamiluddin juga menyebutnya lebih mirip dengan Jokowi dibandingkan Ganjar Pranowo.
“Sebab, sosok Anies saat ini seperti sosok SBY pada 2009 dan Joko Widodo 2014, yang dipasangkan dengan siapa pun berpeluang menang sangat besar,” ungkapnya dikutip dari Terkini.id--jaringan Suara.com.
Di sisi lain, Jamiluddin menilai Ganjar Pranowo belum kuat untuk mendongkrak Partai Golkar. Oleh karena itu, menurutnya Anies lebih unggul ketimbang Ganjar.
“Partai Demokrat, PKS, Nasdem, PPP, dan PAN, kiranya dapat mengusung Anies pada Pilpres 2024,” jelasnya.
Diketahui, sejumlah tokoh mulai terlihat akan maju pada Pilpres 2024. Di antara mereka bahkan ada yang terang-terangan bakal menjadi calon presiden atau Capres pada 2024 mendatang.
Berita Terkait
-
Prabowo Subianto Akan Maju di Pilpres 2024, Kader Gerindra All Out Mendukung
-
Gerindra Pastikan Prabowo Bakal Maju Sebagai Capres Di Pilpres 2024
-
Gubernur Anies Baswedan: Angka Kematian Saat Ini Tak Separah Gelombang Kedua Covid-19
-
Hari Ini, Ketua DPRD DKI Jakarta Dipanggil Badan Kehormatan soal Interpelasi Formula E
-
Kahiyang Ayu Gelar Sesi Pemotretan Terbaru, Penampilannya Dipuji Warganet
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
12 Prompt Gemini AI untuk Foto Liburan di Tempat Ikonik Amerika
-
3 Model Pajero Sport Bekas Paling Dicari, Harga Masuk Akal Mulai 170 Jutaan
-
Rezeki Link DANA Kaget Terbaru Hari Ini, Nilai Saldonya Rp220 Ribu
-
Dukung MotoGP Mandalika 2025, Wujud Nyata BRI Dorong Pertumbuhan Ekonomi Masyarakat
-
Berkat Inovasi dan Bimbingan BRI, DBFOODS Berhasil Memperluas Jangkauan Pasar