SuaraRiau.id - Kecelakaan maut menewaskan pasangan suami istri (pasutri) warga Pangkalan Lesung, Kabupaten Pelalawan pada Senin (31/1/2022) sekitar pukul 11.00 WIB.
Kecelakaan lalu lintas tersebut terjadi Jalan Lintas Timur (Jalintim) Km 121, Desa Pesaguan Kecamatan Pangkalan Lesung,
Keduanya ditabrak lalu dilindas truk Fuso. Suami Sugiono (50) mengalami kondisi remuk di bagian kepala, sementara sang istri Dewi Suprianti Ningsih (44) luka pecah bagian kepala bagian dada remuk. Pasutri tersebut tewas di lokasi kejadian.
Menurut Kasat Lantas Polres Pelalawan AKP Lily Sulfiani, peristiwa nahas itu melibat mobil dump truk Fuso BK 8547 CB dengan sepeda motor Yamaha Nmax 2751 IS.
Truk tersebut dikemudikan oleh Ifandi Yudi Setyawan (26) warga Sumatera Utara. Sementara korban yang mengendarai sepeda motor merupakan warga Pangkalan Lesung.
Lily menjelaskan kronologis berawal ketika mobil Fuso yang dikemudikan Ifandi bergerak dari arah Sorek menuju arah Ukui.
Setibanya di TKP Jalintim Km 121 Desa Pesaguan tiba-tiba truk tersebut bergerak ke kanan jalan, dan pada saat bersamaan datang bergerak dari arah berlawanan dari arah Ukui, sepeda Yamaha NMax.
Sepeda motor yang dikemudikan Sugiono memboncengi Dewi diduga terkejut lalu terjatuh di badan jalan sebelah kiri dari Ukui menuju arah Sorek.
"Lantaran jarak sudah dekat mobil Fuso ini, menabrak bagian belakang motor NMax dan roda belakang mobil Fuso tersebut melindas kedua pengendara dan penumpang sepeda motor tersebut yang mengakibatkan keduanya, meninggal dunia di TKP," jelas dia dikutip dari Riaulink.com--jaringan Suara.com.
Kasat Lily menduga kecelakaan akibat kelalaian dari pengemudi Fuso. Sebab pada saat persimpangan dan marka jalan utuh bergerak melebar ke kanan jalan serta kelalaian pengendara motor NMax sebab pada saat berkendara ia tidak bisa menguasai kendaraannya dan terjatuh di badan jalan, sehingga terjadi kecelakaan lalu lintas.
Tag
Berita Terkait
-
Kecelakaan Maut di Deli Serdang, Truk Tabrak Pagar Seng, Sopir Tewas
-
Kronologi Pesepeda 64 Tahun Tewas Terlindas Bus di Palbapang, Luka di Kepala dan Perut
-
Sopir Bus Sipirok Nauli yang Tabrak Flyover Padang Panjang Kini Diburu Polisi
-
Belum Setahun Dibeli, Yamaha Nmax Wawan Raib Digondol Maling di Kompleks Elite Duren Sawit
-
Geger Mayat Telungkup di Atas Motor di Bengkalis, Ternyata Korban Kecelakaan
Terpopuler
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 5 Oktober: Ada 20.000 Gems dan Pemain 110-113
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Kedua 6-12 Oktober 2025
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V60 Lite 4G vs vivo V60 Lite 5G, Kenali Apa Bedanya!
-
Dana Transfer Dipangkas, Gubernur Sumbar Minta Pusat Ambil Alih Gaji ASN Daerah Rp373 T!
-
Menkeu Purbaya 'Semprot' Bobby Nasution Cs Usai Protes TKD Dipotong: Perbaiki Dulu Kinerja Belanja!
-
Para Gubernur Tolak Mentah-mentah Rencana Pemotongan TKD Menkeu Purbaya
-
Daftar Harga HP Xiaomi Terbaru Oktober 2025: Flagship Mewah hingga Murah Meriah
Terkini
-
9 Prompt Gemini AI Foto Pria Keren Tema Petualangan yang Sinematik
-
15 Ide Prompt Gemini AI Foto Sendiri Jadi Pembicara Seminar di Panggung
-
4 Terduga Teroris Pendukung ISIS Ditangkap di Sumbar dan Sumut
-
7 Prompt Gemini AI Foto Sendiri dengan Mobil Sport sebagai Latarnya
-
5 Prompt Gemini AI untuk Edit Foto Keluarga di Ruang Tamu