SuaraRiau.id - Kecelakaan maut terjadi di Balikpapan, Kalimantan Timur pada Jumat (21/1/2022). Dari rekaman CCTV, terlihat truk tonton menyeruduk sejumlah kendaraan yang sedang berhenti di traffic light atau lampu merah.
Dalam kecelakaan lalu lintas tersebut, empat orang dikabarkan meninggal dunia, satu kritis dan sejumlah orang luka-luka.
Sopir truk tronton penyebab kecelakaan Balikpapan berinisial MA (47) telah diamankan dan diperiksa tim kepolisian setempat.
Humas Polda Kalimantan Timur (Kaltim), Kombes Pol Yusuf Sutejo menyebut bahwa sopir truk mengaku sedang terburu-buru.
Sebab, barang yang dibawanya harus sampai lokasi tepat waktu.
"Sopir sudah mengetahui dan mengaku buru-buru," terang Yusuf dikutip dari Hops.id--jaringan Suara.com, Jumat 21 Januari 2022.
Menurut Yusuf, pengemudi truk seharusnya tak melintas di jalan tersebut. Lebih lagi, larangan melintas pada jam tertentu juga telah disosialisasikan polisi sejak tahun lalu.
"Tidak diperbolehkan lewat jalan itu dari jam 6 pagi sampai 21.00 WITA," terangnya.
Lebih jauh, Polda Kaltim telah berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Balikpapan untuk memeriksa lebih lanjut mengenai kondisi kelayakan truk.
"Kejadian baru tadi pagi, teknis kendaraan sudah koordinasi dengan Dishub untuk pemeriksaan teknis," tuturnya.
Berita Terkait
-
Bus Suporter Persebaya Alami Kecelakaan di Tol Pekalongan, Perjalanan ke Jakarta
-
Kecelakaan Maut Bus Rombongan Bonek, Polisi Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Update Kondisi Rombongan Bonek Kecelakaan Maut di Tol Pekalongan, Mau Nonton Persija vs Persebaya
-
Terekam Dashcam, Sopir Truk Diserang Macan Kumbang saat Berhenti di Pinggir Jalan
-
Tragis! KA Batara Kresna Tabrak Mobil di Sukoharjo, 4 Tewas di Tempat
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Link DANA Kaget Gratis, Tambahan Modal Jalan-jalan Liburan Akhir Pekan
-
Sambut Hari Kartini, PNM Dukung Perempuan Sehat dan Mandiri sebagai Pilar Indonesia Emas 2045
-
Survei RiauOnline Ungkap Kemampuan Agung Nugroho-Markarius Anwar Pimpin Pekanbaru
-
Fakta-fakta Viral Dugem di Sel: 14 Tahanan Diperiksa hingga Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot
-
Kesempatan Ditransfer Ratusan Ribu, Buruan Ambil DANA Kaget Kamis 17 April 2025