SuaraRiau.id - Politisi PDI Perjuangan yang juga anggota DPR RI, Arteria Dahlan kembali menjadi perhatian publik usai statemen terkait bahasa Sunda menuai polemik.
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil bahkan meminta Arteria Dahlan minta maaf lantaran pernyataannya dinilai melukai masyarakat Sunda. Sejumlah kalangan juga menyayangkan ucapan Arteria yang disebut rasis.
Selain Ridwan Kamil, pelakon Epy Kusnandar pun ikut merespons pernyataan kontroversial Arteria Dahlan melalui parodi singkat yang kini viral di media sosial.
"Arteria Dahlan belajar bahasa Sunda aja dulu, cari guru yang bisa mengajari bahasa Sunda," ujar Epy dalam video dikutip Hops.id--jaringan Suara.com, Kamis (20/1/2022).
Ia merekomendasikan jika Arteria Dahlan tidak bisa menemukan guru bahasa Sunda yakni ibu Sopiah yang tak lain disebutkan preman tersebut sebagai guru bahasanya saat duduk di bangku sekolah dasar.
Sebelumnya Arteria Dahlan mengklarifikasi pernyataannya yang tidak mempersoalkan bahasa Sunda.
Arteria menegaskan, yang dia permasalahkan bukan bahasa Sunda tapi dia mengendus ada bawahan Jaksa Agung yang mencoba cari muka ke Jaksa Agung.
Arteria ngaku pasti dong paham bagaimana penghomatan terhadap suatu bahasa daerah. Makanya dalam rapat Komisi III dengan Jaksa Agung itu, yang ia maksudkan adalah bukan soal bahasa Sundanya.
"Yang tak bisa kita terima, tiba-tiba masih banyak juga beberapa jaksa coba untuk perlihatkan kedekatannya dengan Pak Jaksa Agung, di forum resmi bicara dengan bahasa Sunda," kata Artria Dahlan di TV One, Rabu 18 Januari 2022.
Untuk itu, Arteria bersikukuh pernyataannya di rapat Komisi III itu bukan pernyataan yang rasis, dan untuk itu dia enggan minta maaf. Sebab dia nggak menyoalkan bahasanya.
Berita Terkait
-
7 Fakta Ridwan Kamil Laporkan Lisa Mariana ke Mabes Polri Pakai Pasal Ini
-
Semua Tuduhan Lisa Mariana Dibantah Ridwan Kamil
-
Lisa Mariana Kenang Masa Lalu Turun 20 Kilogram Bobotnya Dalam 2 Bulan
-
Ridwan Kamil Polisikan Lisa Mariana, Atalia Praratya Tulis Pesan Haru: 27 Tahun Menikah...
-
Dilaporkan Ridwan Kamil ke Polisi, Lisa Mariana Curhat Bawa-Bawa Ustaz Ini
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Link DANA Kaget Gratis, Tambahan Modal Jalan-jalan Liburan Akhir Pekan
-
Sambut Hari Kartini, PNM Dukung Perempuan Sehat dan Mandiri sebagai Pilar Indonesia Emas 2045
-
Survei RiauOnline Ungkap Kemampuan Agung Nugroho-Markarius Anwar Pimpin Pekanbaru
-
Fakta-fakta Viral Dugem di Sel: 14 Tahanan Diperiksa hingga Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot
-
Kesempatan Ditransfer Ratusan Ribu, Buruan Ambil DANA Kaget Kamis 17 April 2025