Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Jum'at, 14 Januari 2022 | 22:45 WIB
Sejumlah anggota tim SAR melakukan pencarian nelayan hilang di Rokan Hilir, Provinsi Riau. [ANTARA/HO-Basarnas]

SuaraRiau.id - Nasib dua nelayan, Udin (40) dan Ijul (34), yang dilaporkan hilang di perairan Pulau Halang, Kecamatan Kubu, Kabupaten Rokan Hilir, Provinsi Riau selama dua hari terakhir belum diketahui.

Tim SAR Pekanbaru hingga saat ini masih melakukan pencarian dua nelayan tersebut.

Kepala Kantor SAR Pekanbaru Ishak mengatakan pihaknya mendapat laporan dari ketua Persatuan Nelayan Kabupaten Rokan Hilir bahwa korban dan sampannya hilang kontak sejak Rabu (12/1/2022) sore.

Saat itu, sekitar pukul 11.00 WIB, korban pergi menjaring ikan di perairan Pulau Halang, Kecamatan Kubu. Hingga sekitar pukul 14.00 WIB, kedua korban dilaporkan masih terlihat di sekitar lokasi itu oleh nelayan lainnya.

Baca Juga: Nelayan Hilang Saat Mancing, Basarnas Lakukan Pencarian

Namun, beberapa saat setelah nelayan lain tidak lagi memperhatikan, kedua korban dan kapalnya tak lagi tampak di lokasi.

"Diketahui, korban membawa perbekalan hanya untuk sehari saja. Hingga saat ini masih dilakukan pencarian di lokasi kejadian oleh nelayan dan keluarga korban," kata Ishak dikutip dari ANTARA, Jumat (14/1/2022).

Setelah mendapatkan laporan itu, Tim Rescue Unit Siaga SAR Rokan Hilir segera memberangkatkan empat personel menuju lokasi kejadian untuk melakukan pencarian bersama pihak keluarga dan nelayan setempat.

"Pencarian hari pertama nihil dan akan dilanjutkan kembali besok pagi," paparnya.

Baca Juga: 2 Nelayan Situbondo yang Hilang Ditemukan Terdampar di Sulsel, Tak Tahu Arah Pulang

Load More