SuaraRiau.id - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau akan menyalurkan bantuan lima unit kapal nelayan di empat kabupaten/kota, yakni Bengkalis 2 unit, Rokan Hilir (Rohil), Kepulauan Meranti dan Kota Dumai masing-masing 1 unit.
Bantuan tersebut berasal dari bantuan dana tugas pembantuan (TP) sebesar Rp2,5 miliar dari Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) 2022, Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) RI yang diterima pemrov Riau tahun ini.
"Alhamdulillah tahun ini kita mendapat bantuan dana TP APBN dari KKP sebesar Rp2,5 miliar. Anggaran itu untuk bantuan kapal nelayan ukuran besar 5 GT yang dilengkapi dengan alat tangkap ikan," kata
Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Provinsi Riau, Herman Mahmud, Kamis (13/1/2022) di Pekanbaru.
Baca Juga: Kabar Duka, Dirbinmas Polda Riau Kombes Kris Pramono Meninggal Dunia
Herman Mahmud mengatakan, bantuan kapal tersebut akan diserahkan kepada koperasi nelayan di empat daerah tersebut. Di mana koperasi yang menerima bantuan kapal itu telah dilakukan verifikasi atas usulan kabupaten dan kota.
"Karena sebelumnya kita minta kabupaten/kota untuk menentukan koperasi calon penerima bantuan kapal dari pusat itu. Setelah itu baru kita lakukan verifikasi lapangan sesuai dengan petunjuk teknis dari pusat," ujarnya.
Saat ini bantuan kapal tersebut tengah proses lelang, diperkirakan pertengahan Februari sudah lelang dan pertengahan Maret sudah bisa teken kontrak pengerjaan lima unit kapal itu.
"Untuk pekerjaan kapal kita targetkan enam bulan, sehingga pada September sudah selesai. Kalau pun terjadi kendala paling lama Oktober sudah selesai," pungkasnya.
Baca Juga: Sembilan Ribu Liter Minyak Goreng Subsidi Siap Disalurkan ke Riau
Berita Terkait
-
Riau Jadi Provinsi Kedua Tertinggi Terjadi PHK
-
Alam Mayang Pekanbaru, Destinasi Liburan Keluarga yang Wajib Dikunjungi!
-
Banjir Terjang Pekanbaru, Rumbai Terparah, Ribuan Warga Mengungsi
-
Riau 20, Rekomendasi Tempat Bukber dengan Suasana Cozy di Bandung
-
Menapaki Rumah Singgah Tuan Kadi, Warisan Sejarah di Tepian Sungai Siak
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
-
7 Rekomendasi HP Murah RAM 12 GB terbaik April 2025, Performa Handal
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
Terkini
-
67 Bus TMP Mangkrak, Wali Kota Agung Meradang: Tiap Tahun Rp33 M Tak Ada Hasilnya
-
6 Personel Polres Dumai Diperiksa Buntut Polisi Meninggal di Tempat Hiburan
-
Transferan Uang Belanja, Silakan Ambil DANA Kaget Gratis Siang Ini
-
Pajak untuk Bangun Kota, Wawako Pekanbaru Minta Warga Tunaikan Kewajibannya
-
Kejutan Saldo DANA Kaget Gratis Hari Ini, Bisa Buat Tambahan Traktir Ngopi