SuaraRiau.id - Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan Kuansing, Riau mendapati harga telur ayam ras mahal pasaran.
Setelah sidak, pihak dinas mengetahui beralasan kenaikan telur tersebut karena kenaikan harga pakan.
"Penyebab harga telur ayam ras naik karena harga pakan mahal, begitu juga harga minyak goreng naik karena sawit lagi mahal," ujar Kasi pada Bidang Perdagangan, Dinas Kopindag Kuansing, Lina saat turun ke sejumlah pasar, dikutip dari riauonline, Jumat, 31 Desember 2021.
Hasil pengawasan yang dilakukan Jumat pagi harga telur ayam ras per butir dijual Rp 2 ribu naik Rp 400 per butir. Harga sebelumnya hanya Rp 1.600 per butir.
Baca Juga: H-1 Tahun Baru 2022, Harga Daging dan Telur Ayam di Palembang Masih Tinggi
Harga telur ayam ras dijual per papan menjadi Rp 60 ribu. "Tadi di Kecamatan Pangean sudah Rp 55 ribu per papan, turun Rp 5 ribu," kata Lina.
Menurutnya, harga telur ayam ras ini naik sejak beberapa minggu terakhir. Naiknya harga telur tidak dapat dihindari karena harga pakan juga mahal.
"Telur kita rata-rata berasal dari Sumbar," katanya.
Selain telur, harga cabe rawit juga mengalami kenaikan. Harga cabe rawit yang biasa Rp 40 ribu per kilo kini menjadi Rp 65 ribu perkilo atau naik Rp 25 ribu. Begitu juga dengan bawang putih juga mengalami kenaikan.
Kini harga bawang putih dari Rp 27 ribu per kilo sebelumnya menjadi Rp 28 ribu per kilo naik seribu per kilo.
Baca Juga: Jelang Pergantian Tahun, Harga Cabai Rawit di Bandung Tembus Rp 120 Ribu per Kilogram
Sementara harga cabe merah turun dari sebelumnya Rp 35 ribu per kilo menjadi Rp 30 ribu per kilo turun Rp 5 ribu perkilo. Dan harga bawang merah juga turun Rp 2 ribu per kilo dari Rp 27 ribu sebelumnya menjadi Rp 25 ribu perkilo.
Berita Terkait
-
Harga Cabai Rawit dan Telur Masih Tinggi Pada Hari ke -18 Ramadan
-
Telur Jadi Barang Mewah di AS, Harga Naik 2 Kali Lipat karena Flu Burung?
-
Daftar Harga Pangan Hari Ini: Telur Ayam Hingga Beras Mulai Merangkak Naik
-
Harga Pangan Kian Mahal, Kantong Rakyat Makin Menjerit
-
Harga Telur Ayam Mulai Merangkak Naik, Kini Jadi Rp 32.000/Kg
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
-
7 Rekomendasi HP Murah RAM 12 GB terbaik April 2025, Performa Handal
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
Terkini
-
67 Bus TMP Mangkrak, Wali Kota Agung Meradang: Tiap Tahun Rp33 M Tak Ada Hasilnya
-
6 Personel Polres Dumai Diperiksa Buntut Polisi Meninggal di Tempat Hiburan
-
Transferan Uang Belanja, Silakan Ambil DANA Kaget Gratis Siang Ini
-
Pajak untuk Bangun Kota, Wawako Pekanbaru Minta Warga Tunaikan Kewajibannya
-
Kejutan Saldo DANA Kaget Gratis Hari Ini, Bisa Buat Tambahan Traktir Ngopi