SuaraRiau.id - Kabid Humas Polda Riau, Kombes Pol Sunarto menghimbau masyarakat sebaiknya tetap berada di rumah pada malam perayaan tahun baru 2022.
Langkah itu dilakukan untuk menghindari kerumunan. Apalagi, sekarang Indonesia sedang mewaspadai mutasi baru covid-19 varian Omicron.
"Kita semuanya harus terus bekerja sama untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19 ini. Sebaiknya tidak usah bepergian keluar rumah saat malam pergantian tahun kalau tidak ada kepentingan," ucap Kombes Pol Sunarto, Kamis, 30 Desember 2021.
Dia menambahkan, seluruh Stakeholder terkait akan berupaya mengantisipasi pergerakan masyarakat, yang berpotensi memicu kerumunan.
Baca Juga: Cuaca di Riau Malam Tahun Baru 2022, Diprakirakan Diguyur Hujan
"Tetap jalankan protokol kesehatan (prokes), bagi masyarakat yang belum vaksin, kita juga imbau untuk segera vaksin, dengan memanfaatkan gerai vaksin yang disediakan, baik oleh Polri maupun pihak lainnya," imbuh Sunarto.
Personel Kepolisian Polda Riau juga akan melaksanakan patroli, khusus ke titik-titik yang dikhawatirkan menimbulkan keramaian.
Jika ditemukan, polisi tentu akan mengambil langkah tegas untuk membubarkan kerumunan yang berpotensi melanggar protokol kesehatan.
"Petugas juga akan mengingatkan terkait penerapan protokol kesehatan. Utamanya perihal penggunaan masker. Ini penting demi keselamatan kita bersama," tutur Kombes Sunarto.
Sejumlah personel akan diterjunkan untuk melakukan pengamanan pada malam pergantian tahun 2022 nanti.
Baca Juga: Hits Health: Pelancong Sebabkan Omicron Masuk Ke Indonesia, Perawatan Bayi Prematur
Berita Terkait
-
Bicara Isu Lingkungan, Irjen Herry Heryawan: Konsep Green Policing Solusi Atas Tantangan Zaman
-
Riau Jadi Provinsi Kedua Tertinggi Terjadi PHK
-
Alam Mayang Pekanbaru, Destinasi Liburan Keluarga yang Wajib Dikunjungi!
-
Banjir Terjang Pekanbaru, Rumbai Terparah, Ribuan Warga Mengungsi
-
Riau 20, Rekomendasi Tempat Bukber dengan Suasana Cozy di Bandung
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
Terkini
-
Link DANA Kaget Gratis, Tambahan Modal Jalan-jalan Liburan Akhir Pekan
-
Sambut Hari Kartini, PNM Dukung Perempuan Sehat dan Mandiri sebagai Pilar Indonesia Emas 2045
-
Survei RiauOnline Ungkap Kemampuan Agung Nugroho-Markarius Anwar Pimpin Pekanbaru
-
Fakta-fakta Viral Dugem di Sel: 14 Tahanan Diperiksa hingga Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot
-
Kesempatan Ditransfer Ratusan Ribu, Buruan Ambil DANA Kaget Kamis 17 April 2025