SuaraRiau.id - Pada periode 22-28 Desember 2021, harga sawit Riau mengalami penurunan pada setiap kelompok umur.
Penurunan harga terbesar terjadi pada kelapa sawit usia 10-20 tahun dengan besaran Rp 195,95 per kilogram mencapai 5,76% dari harga minggu lalu.
Dalam periode satu pekan ke depan, harga kelapa sawit di Riau turun menjadi Rp 3.205,88/Kg.
Menurut Kepala dinas Perkebunan Riau Zulfadli, penurunan harga sawit ini disebabkan oleh faktor internal dan faktor eksternal.
Untuk faktor internal, turunnya harga TBS periode ini disebabkan oleh terjadinya penurunan harga jual CPO dan harga kernel dari beberapa perusahaan yang menjadi sumber data.
"Untuk harga jual CPO, PT PTPN V mengalami penurunan harga sebesar Rp 825,00/Kg, PT Sinar Mas Group mengalami penurunan harga sebesar Rp 940,00/Kg, Astra Agro Lestari Group mengalami penurunan harga sebesar Rp 1.060,00/Kg, PT Citra Riau Sarana mengalami penurunan harga sebesar Rp 806,00/Kg dari harga minggu lalu," ujar Zulfadli.
Sementara dari faktor eksternal, Harga minyak sawit mentah (Crude Palm Oil/CPO) bergerak turun pada perdagangan pagi hari ini.
Harga CPO di Bursa Malaysia tercatat MYR 4.380/ton, Turun 0,73% dari posisi akhir pekan lalu. Harga CPO masih menjalani tren buruk. Untuk perdagangan hari ini, kemungkinan harga CPO masih berjalan di jalur menurun.
"Analis komoditas menilai target harga CPO ada di MYR 4.298-4.359/ton. Menurut analis, harga CPO sedang berada di gelombang C yang bisa berujung ke MYR 4.237/ton dalam beberapa hari ke depan. Peluang rebound rasanya tidak besar, karena harga stabil di bawah titik resistance MYR 4.555/ton. Bahkan downtrend ini bisa membawa harga CPO menuju MYR 3.936/ton. Ini terlihat dari pergerakan harga di lower channel," jelasnya.
Daftar Harga Sawit Riau per 22 hingga 28 Desember 2021
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Ketua PN Jaksel Jadi Tersangka Suap Rp60 Miliar: Skandal di Balik Putusan Bebas Korporasi CPO
-
Harga CPO 2025 Diprediksi Melesat 15 Persen
-
Harga Minyak Sawit Mentah Naik, Kemendag Tetapkan USD 748,93 per Metrik Ton CPO
-
Harga Sawit Turun Efek CPO Anjlok di Bursa Exchange Malaysia
-
Ini Penyebab Kejagung Baru Panggil Menko Airlangga di Kasus Korupsi Minyak Goreng
Tag
Terpopuler
- Mayjen Purn Komaruddin Simanjuntak Tegaskan Sikap PPAD
- 10 Mobil Bekas buat Keluarga: Harga di Bawah Rp100 Juta, Muat Banyak Orang
- Rekomendasi Mobil Bekas untuk Karyawan Baru Harga Rp50 Jutaan, dengan Pajak di Bawah Rp1 Juta
- 9 HP Oppo yang Mirip iPhone, Performa Bersaing dan Harga Lebih Terjangkau
- Media Asing: Timnas Indonesia Naturalisasi 3 Pemain Bintang
Pilihan
-
Megawati Hangestri Debut Bareng Gresik Petrokimia di Solo? Manajer Beri Bocoran
-
TNI AL Minta Utang BBM Rp3,2 Triliun di Pertamina Diikhlaskan, Bahlil: Kita Kaji
-
Kenakan Ikat Kepala Warna Hitam di Sidang Mediasi Ijazah, Penggugat Minta Jokowi Hadir
-
PPDB Sebentar Lagi, Ini 5 Rekomendasi SMP Negeri Favorit di Pekanbaru
-
5 Rekomendasi Mobil Murah Pajak Terjangkau, Harga Rp 100 Jutaan Saja!
Terkini
-
Pencapaian CASA BRI Meningkat Berkat Dukungan Transaksi Digital Super App BRImo
-
PPDB Sebentar Lagi, Ini 5 Rekomendasi SMP Negeri Favorit di Pekanbaru
-
Wamen Veronica Tan Tekankan Kemandirian Perempuan, Dirut PNM Sepakat Perkuat Pemberdayaan
-
Risnandar Mahiwa Didakwa 'Makan' Duit APBD Pekanbaru Miliaran Rupiah
-
10 Kabupaten-Kota di Riau Resmi Berstatus Siaga Karhutla