SuaraRiau.id - Aktor senior Taiwan, Chen Sung Young meninggal dunia di Rumah Sakit Memorial Taoyuan Chang-Gung, Jumat (17/12/2021) waktu setempat.
Kabar duka Chen Sung Young meninggal menjadi sorotan publik di Tanah Air. Pasalnya, aktor ini dikabarkan meninggalkan warisan untuk ART-nya yang berasal dari Indonesia.
Berdasarkan SET News, Chen Sung Young menghembuskan napas terakhir di usia 80 tahun setelah berjuang beberapa tahun terakhir melawan penyakitnya.
Sang aktor diketahui tidak punya istri dan anak. Chen Sung Young hanya diasuh oleh seorang ART asal Indonesia yang diketahui bernama Yuli.
Mengutip MataMata.com, Chen Sung Young bahkan mencintai perempuan asal Indonesia itu layaknya anak.
Dalam wawancaranya bersama Apple Diary, Chen Sung Young pernah mengatakan akan memberikan warisannya NT$ 2 juta atau sekira Rp 1,03 miliar.
Sebelumnya, ia disebut telah memberikan perhiasan emas senilai NT$ 1.200.000 atau Rp 621,3 juta.
Sebagai informasi, Chen memulai karier keartisannya pada 1970. Ia pernah mendapat penghargaan Golden Horse Awards di drama sejarah pada 1989.
Pada 2000, Chen Sung Young memutuskan pensiun karena kondisinya tak lagi fit. Bahkan di tahun 2006 ia menderita stroke, berlanjut ke maagh hingga endema paru (kelebihan cairan).
Dokter mengatakan aktor yang pernah berlakon dengan Jet Li itu sebenarnya bisa hidup lebih lama. Namun sebagai catatan, ia perlu melakukan cuci darah secara rutin. TChen Sung Young menolak.
Kondisi Chen Sung Young pun akhirnya dilaporkan memburuk beberapa bulan terakhir hingga akhirnya dirawat dan menghembuskan napas terakhir pada Jumat kemarin.
Berita Terkait
-
Lucunya Hantu Pemula Berjuang Takuti Manusia di Film Dead Talents Society
-
Bukan Sekali, Dokter dan Istri Diduga Berulang Kali Aniaya ART, Polisi Dalami Motif Kejiwaan
-
Ulasan Novel 'Art of Curse', Petualangan Membasmi Kutukan Berbahaya
-
Sejarah Coachella: Acara Musik atau Fashion Sih?
-
Penjelasan Ending Drakor The Art Negotiation, Kembalinya Si Antagonis
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Link DANA Kaget Gratis, Tambahan Modal Jalan-jalan Liburan Akhir Pekan
-
Sambut Hari Kartini, PNM Dukung Perempuan Sehat dan Mandiri sebagai Pilar Indonesia Emas 2045
-
Survei RiauOnline Ungkap Kemampuan Agung Nugroho-Markarius Anwar Pimpin Pekanbaru
-
Fakta-fakta Viral Dugem di Sel: 14 Tahanan Diperiksa hingga Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot
-
Kesempatan Ditransfer Ratusan Ribu, Buruan Ambil DANA Kaget Kamis 17 April 2025