SuaraRiau.id - Pemerintah kota Pekanbaru telah mengeluarkan aturan penggunaan skrinning Aplikasi PeduliLindungi di Pusat Perbelanjaan mulai serentak pada 20 Desember 2021 mendatang.
Namun, beberapa mal di Pekanbaru telah menerapkan aturan tersebut. Misalnya di Mal SKA Pekanbaru.
General Manager Mal SKA Pekanbaru, Agus Salim mengatakan pihaknya sudah menampilkan kode QR di depan pintu masuk untuk skrining di aplikasi tersebut.
"Sudah diterapkan. Kita juga sekaligus sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat. Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Pekanbaru kemarin sudah sempat berkunjung dan mengecek langsung," ujar Agus Salim dikutip dari riauonline, Jumat 17 Desember 2021.
Baca Juga: Baru Menjabat, Kepala Kominfo Riau, Rahima Erna Meninggal Dunia karena Covid-19
Dijelaskan Agus, ebijakan ini tentunya membantu pemerintah melakukan pelacakan digital guna menghentikan penyebaran virus Corona.
"Yang pasti kita tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat sebagaimana biasanya. Pengunjung juga tetap diwajibkan pakai masker, cuci tangan, dan jaga jarak selama berada di mal," tegasnya.
Hal senada juga diungkapkan Corporate Secretary PT Bima Sakti Pertiwi Tbk (Mal Pekanbaru), Riza Budi. Ia mengatakan saat ini Mal Pekanbaru sudah menerapkan skrining Aplikasi PeduliLindungi saat masuk.
"Kita juga sekalian sosialisasi dan edukasi," tutur Riza.
Sebelumnya, Rabu (15/12) lalu, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pekanbaru, Muhammad Jamil didampingi Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan, Syoffaizal, serta Tim Satgas Penanganan Covid-19 mendatangi sejumlah pusat perbelanjaan di Kota Pekanbaru. Mereka memastikan pengelola mal telah menyiapkan kode QR di seluruh akses masuknya.
Baca Juga: Nilai Impor Non Migas Riau Turun, Disebabkan 6 Golongan Barang Ini
Berita Terkait
-
Kemeriahan Ramadan: Serunya Lomba Islami hingga Late Night Sale Tengah Malam di Deretan Mal Ini
-
Apakah Pekerja Gaji Rp4 Juta Wajib Bayar Zakat Mal? Ini Perhitungannya Nisabnya
-
Zakat Fitrah untuk Saudara Sendiri: Hukum dan Penjelasan Lengkap
-
Kupas Tuntas Zakat Fitrah dan Zakat Mal: Kapan Bayar dan Berapa Jumlahnya?
-
Ramadan di Senayan City Lebih Meriah: Instalasi Megah dan Pertunjukan Timur Tengah Siap Hipnotis Pengunjung!
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Terima Apa Adanya, Ni Luh Nopianti Setia Menunggu Hingga Agus Difabel Bebas
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan RAM 8 GB, Terbaik April 2025
-
Tier List Hero Mobile Legends April 2025, Mage Banyak yang OP?
-
Ratusan Warga Geruduk Rumah Jokowi, Tuntut Tunjukkan Ijazah Asli
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 6 GB, Andalan dan Terbaik April 2025
Terkini
-
Diperiksa, Belasan Tahanan Dugem di Rutan Pekanbaru Terancam Tak Dapat Remisi
-
Cuma Siang Ini, Saldo DANA Kaget Gratis Senilai Ratusan Ribu Rupiah
-
Harga Sawit Riau Nyungsep, Imbas Penjualan CPO Melemah
-
Kejutan Ratusan Ribu, Ambil Segera DANA Kaget Gratis buat Beli Token Listrik
-
Kekayaan Bastian Manalu, Kepala Rutan Pekanbaru Disorot usai Viral Tahanan Diduga Dugem