SuaraRiau.id - Mukbang (acara makan) menjadi konten YouTube yang banyak ditonton oleh masyarakat Indonesia tahun ini. Selain itu, YouTube juga menyatakan bahwa video musik lokal juga termasuk tayangan yang sering dinikmati masyarakat.
"Pada tahun 2021, video, konten, dan kanal trending teratas yang menarik minat masyarakat Indonesia sebagian besar memiliki kualitas yang sama yaitu menyajikan pengalaman berbeda, otentik, dan spontan," kata YouTube dalam keterangannya, Kamis.
"Mulai dari memasak daging sapi utuh untuk berbagi dengan masyarakat sekitar, Jessica Jane makan bakso lava 35kg bersama Jess No Limit, video Zoey ASMR hingga mukbang kepiting raksasa Tanboy Kun dengan saus samyang nuclear - Orang Indonesia menikmati beragam konten video lezat di YouTube tahun ini," sambungnya.
Mengutip Antara, di bidang musik, YouTube melihat musisi dan kreator tanah air terus memenangkan hati Indonesia dan pandemi tidak menghentikan mereka untuk berkolaborasi dan berkarya.
Misalnya seperti kolaborasi virtual Tulus dengan Erwin Gutawa hingga dua lagu Denny Caknan - Satru (ft Happy Asmara) dan Angel (ft Cak Peril), menjadi salah satu video musik trending teratas di YouTube tahun ini.
Tak hanya ragam video, YouTube menilai pertumbuhan kreator konten Indonesia juga bertumbuh.
"Kami telah melihat pencapaian yang luar biasa di Indonesia. Jika ada satu hal yang pasti, Indonesia penuh dengan pertumbuhan dan talenta," kata YouTube.
Dari kreator game, Kopral Jono duduk sebagai salah satu dari 10 Kreator Teratas di YouTube tahun ini, bersama dengan para veteran seperti Frost Diamond, Ria Ricis, Jess No Limit, dan Deddy Corbuzier.
Sedangkan posisi teratas untuk Breakout Creator ditempati oleh Candra Dewi & Fika Official.
Di sisi lain, pada 16 Desember pada 12.00 WIB, YouTube akan meluncurkan ESCAPE2021 -- acara interaktif 24 jam yang diselenggarakan secara eksklusif di YouTube yang menampilkan Lofi Girl -- yang menyatukan penggemar di seluruh dunia untuk berpartisipasi dalam serangkaian tantangan berbasis tren tahun 2021 dengan tujuan membantu Lofi Girl beristirahat dari kamar dan kegiatan belajarnya.
Menggunakan fitur live chat, penggemar akan bekerja sama untuk memecahkan tantangan, menjawab pertanyaan trivia, dan berpartisipasi langsung secara real-time.
Akan ada tiga babak dalam livestream untuk memungkinkan semua orang di seluruh dunia untuk berpartisipasi, terlepas dari zona waktu. Setelah peserta berhasil melewati semua tantangan tren, acara akan diakhiri dengan penampilan eksklusif dari bintang tamu musik yang akan menjadi kejutan.
Selain Lofi Girl, penampilan lain yang ditampilkan dalam streaming langsung termasuk BTS, BLACKPINK, Lil Nas X, Mark Rober, Doja Cat, Hydraulic Press Channel, SeanDoesMagic, Dan Rhodes, The Kid LAROI, Masked Wolf, Jelle’s Marble Runs, AyChristineGames, MuselK dan masih banyak lagi. (Antara)
Berita Terkait
-
Beredar Video Cewek Santai Ngemil Jahe Utuh, Publik: Gelora Lambung Lautan Api
-
Capek Dituding Netizen, Deddy Corbuzier Unggah Bukti Beri Laura Anna Bantuan
-
Daftar Kreator Terpopuler YouTube Indonesia 2021, Ada Jess No Limit dan Deddy Corbuzier
-
Denny Caknan Kalahkan BTS di Daftar Video Musik Terpopuler YouTube Indonesia 2021
-
Diberi Deddy Corbuzier Bantuan Rp250 Juta, Reaksi Laura Anna Bikin Terenyuh
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
Terkini
-
4 Mobil Matic Bekas untuk Niaga: Usaha Lancar, Tangguh di Segala Medan
-
7 Sepatu Lari Lokal untuk Pria dan Wanita: Makin Stylish, Maksimalkan Performa
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas 50 Jutaan Muat Banyak Penumpang, Irit dan Multifungsi
-
KIK EBA Syariah BJLB1 Resmi Melantai di BEI, BRI-MI Perkuat Pasar Modal Syariah Nasional
-
4 Mobil Bekas Tahun Muda Bukan Toyota: Mulai 70 Jutaan, Menjawab Kebutuhan