SuaraRiau.id - Dua polisi yang pengancam korban pemerkosaan di Kabupaten Rokan Hulu dimutasikan Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Riau, Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi.
Dua polisi tersebut diketahui bernama Bripka Jufri Oktaviaus Lumban Gaol dan Bripda Rismen Riski Sinaga.
Bripka Jufri digeser dalam jabatan baru sebagai BA Biddokkes Polda Riau yang saat ini masih diperiksa Bid Propam Polda Riau.
Sedangkan Bripda Rismen Riski digeser dalam jabatan baru sebagai BA Biddokkes Polda Riau yang juga tengah menjalani pemeriksaan.
Baca Juga: Oknum Polisi di Lahat Dilaporkan Berzina dengan Istri Narapidana
"Mutasi itu hal biasa untuk kepentingan organisasi dan juga karier personel," tulis Kabid Humas Polda Riau, Kombes Pol Sunarto, dikutip dari riauonline, Jumat, 10 Desember 2021.
Sebelumnya diketahui, Dua orang oknum Polsek Tambusai Utara, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) Diperiksa Bid Propam Polda Riau, Kamis, 9 Desember 2021.
Pemeriksaan ini tidak terlepas dari sikap dari kedua oknum tersebut yang melakukan pelanggaran profesi saat menjalankan tugasnya di Polsek Tambusai Utara.
"Bripka JL dan Bripda RS saat ini tengah menjalani pemeriksaan oleh Bid Propam Polda Riau secara intensif di Mapolda," ucap Kabid Humas Polda Riau, Kombes Pol Sunarto, Kamis, 9 Desember 2021.
Kombes Narto juga mengatakan, kalau kedua oknum tersebut diperiksa atas lontaran kata-kata yang tidak pantas terhadap korban pemerkosaan inisial ZR (18), dimana korban diancam akan disangkakan karena tidak mau datang ke Polsek.
Baca Juga: Provokasi Warga di Jatinegara, Geng Motor Diburu Polisi
"Pemeriksaan atas perkataan yang tidak pantas kepada korban. Alasan tidak menghadiri panggilan korban. Keduanya saat ini menjalani pemeriksaan sampai malam ini," tutup Narto.
Berita Terkait
-
Kasus Polisi Pukul Sopir Taksol Berakhir Damai, Polres Jaksel: Cuma Salah Paham
-
Sebut Kasusnya Sudah Damai, Abdul Mu'ti Buka Peluang Angkat Guru Supriyani jadi P3K
-
Lika-Liku Karier Rivan Nurmulki, Eks Polisi Pilih Jadi Atlet Voli hingga Main di Thailand dan Jepang
-
Aneh tapi Nyata! Tersangka AK Bisa Bekingi Bisnis Judol Meski Tak Lulus Seleksi di Komdigi
-
Modus Iming-iming Kerja di Pemkab, Adik Bupati Cianjur Telak-telak Tipu Korban Rp500 Juta
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Derbi Keturunan! Julian Oerip Cetak Gol Saat AZ Bantai Samuel Silalahi di UEFA Youth League
-
Tersangka Kasus Judol Bisa Kerja Padahal Tak Lulus Seleksi, SOP Komdigi Kini Diusut Polisi
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Juta RAM 8 GB Terbaik November 2024
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
Terkini
-
Kolaborasi Informasi Cuaca dengan BMKG, PHR Siap Produktif di Berbagai Kondisi
-
Naik Tinggi, Berikut Daftar Harga Sawit Riau Periode 6-12 November 2024
-
Deteksi Perambah Hutan, Polri Bakal Gunakan Aplikasi Lancang Kuning Karya Polda Riau
-
Indeks Bisnis UMKM BRI Triwulan III 2024 Sebut Ekspansi Bisnis UMKM Melambat
-
Kirim Uang ke LN Lewat BRImo Kini Bisa Dapat Hadiah Menarik Setiap Bulannya