SuaraRiau.id - Penyanyi Tere memutuskan masuk Islam beberapa tahun lalu. Ia pun menceritakan perjalanan spiritualnya terkait keluarganya.
Wanita yang kini bernama Annisa Theresia Ebenna itu menceritakan kesedihan karena tak bisa mendoakan kedua orangtua yang sudah meninggal seperti umat Muslim yang lain.
Hal itu, lantaran mendiang ayahnya mualaf lebih dulu sebelum akhirnya kembali ke agama semula.
Ketika menceritakan perjalanan pindah agama dari Kristen ke Islam di kanal YouTube Ngaji Cerdas, penyanyi Tere tak kuasa menahan tangis.
Hal tersebut karena ia merasa hampa tak bisa mendoakan mendiang orangtuanya karena keduanya meninggal dalam keadaan bukan Islam.
“Saya ngerasain banget kayak hampa kayak ‘Ya Allah orangtua saya meninggal bukan Islam saya enggak mungkin bisa doain orangtua kayak orang-orang yang lainnya yang umumnya kasih zakat, melakukan kebaikan amal zariah atas nama orangtua’ itu udah enggak mempan,” kata Tere dikutip dari Hops.id--jaringan Suara.com, pada Minggu (21/11/2021).
Tere mengungkap kesedihannya kepada Allah dan mengaku bahwa ia hanya ingin meninggal dalam keadaan Islam. Ia kini fokus menjadi pribadi yang lebih baik lagi.
“Dan waktu itu saya ingat banget saya nangis di sajadah saya minta sama Allah ‘Ya Allah saya enggak mau meninggal dalam keadaan selain Islam’. Saya mau meninggal sebagai seorang Muslimah dan saya ingin diberikan kesempatan untuk memperbaiki diri dari semua kejahilan saya ini,” ujarnya.
Sebelumnya, Tere sempat menjelaskan terkait agama yang dianut mendiang orangtua. Kata Tere, ibundanya adalah seorang Nasrani yang taat.
“Allah panggil pulang ibu saya dahulu, ibu saya seorang Nasrani yang taat yang Masha Allah kalau orang yang mengenal ibu saya Insha Allah kenal beliau sebagai orang yang sangat baik. Dari tahun 89-2012 Allah izinkan beliau tetap kekuatan yang luar biasa untuk terus bersyukur tentang indahnya kehidupan, tapi beliau pulang dalam kondisi tidak beriman Islam,” ungkap Tere.
Sementara mendiang ayahnya sempat menjadi seorang mualaf sebelum akhirnya memutuskan untuk kembali ke agama semula. Tere menjelaskan, ayahnya lah yang lebih dulu masuk Islam.
“Setahun berselang ayah saya juga tidak lama berpulang, punya riwayat sakit jantung dan gula, kakinya sudah menghintam harusnya sudah diamputasi tapi beliau tidak mau. Yang paling menyedihkan keadaan ayah saya akhirnya memilih untuk kembali ke agama lamanya. Jadi ayah saya ini sebelum saya masuk Islam, beliau sudah bersyahadat lebih dulu. Bahkan beliau yang merekomendasikan ‘sama ustaz ini aja belajar’ dan yang mensyahadatkan saya waktu itu adalah ustaz yang juga mensyahadatkan beliau. Sedih banget sih buat saya karena lagi-lagi ya ending kita seperti apa,” ucapnya.
Sebelum sang ayah menghembuskan napas terakhir, Tere sempat diberi mimpi oleh Allah. Dalam mimpi itu, pelantun Awal Yang Indah ini diminta untuk melontarkan pertanyaan kepada ayahnya.
“Saya sudah dikasih mimpi juga sama Allah lagi-lagi cahaya itu bertanya, ada cahaya dalam mimpi saya yang bertanya ‘tanyakan ayahmu ingin meninggal secara Islam atau enggak’ dan itu berulang-ulang,” ungkap Tere.
Namun sayangnya, pertanyaan tersebut tak sempat disampaikan Tere kepada sang ayah. Ia pun berusaha menerimanya.
“Saya mau nanya enggak tega lagi di rumah sakit, cuman kalau ditanya kayaknya saya ngerasa berdosa. Pas saya mau coba tanya, KTP nya sudah ganti jadi itu hanya berselang beberapa hari, akhirnya saya berusaha untuk menerima kenyataan itu, ayah saya berpulang dalam keadaan mundur (dari Islam),” tegas Tere.
Berita Terkait
-
Sarwendah Dulu Agama Apa? Akui Pindah Kristen gara-gara Nikah dengan Ruben Onsu
-
Dalami Islam Bersama, Ruben Onsu Diomeli Ivan Gunawan Untuk Salat Sunah Sebelum Subuh
-
Lagi-Lagi Dibilang Murtad, Thalita Latief Murka: Saya Muslim Sejati!
-
dr Richard Lee Ngaku Ateis sebelum Mualaf, Pendeta Gilbert Tetap Undang Isi Acara Gereja
-
Keutamaan Puasa Sunnah, Dilakukan Ruben Onsu yang Baru Saja Mualaf
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Link DANA Kaget Gratis, Tambahan Modal Jalan-jalan Liburan Akhir Pekan
-
Sambut Hari Kartini, PNM Dukung Perempuan Sehat dan Mandiri sebagai Pilar Indonesia Emas 2045
-
Survei RiauOnline Ungkap Kemampuan Agung Nugroho-Markarius Anwar Pimpin Pekanbaru
-
Fakta-fakta Viral Dugem di Sel: 14 Tahanan Diperiksa hingga Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot
-
Kesempatan Ditransfer Ratusan Ribu, Buruan Ambil DANA Kaget Kamis 17 April 2025