SuaraRiau.id - Jenderal Andika Perkasa resmi dilantik menjadi Panglima TNI menggantikan Marsekal Hadi Tjahjanto. Pelantikan tersebut dilakukan oleh Presiden Joko Widodo.
Terkait pelantikan itu, Ketua DPR RI Puan Maharani berpesan kepada Jenderal Andika Perkasa.
Puan Maharani berharap Panglima TNI yang baru dapat membawa institusi TNI semakin maju dan profesional dalam pengabdiannya untuk negara.
“Selamat atas dilantiknya Jenderal Andika Perkasa sebagai Panglima TNI yang baru. Semoga bisa membawa TNI semakin profesional dan terus dekat dengan rakyat," kata Puan dikutip dari Antara, Rabu (17/11/2021).
Dia juga berharap Jenderal Andika dapat menegakkan kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia dari ancaman dan gangguan.
Puan juga mengapresiasi kinerja Marsekal Hadi Tjahjanto selama memimpin TNI sejak periode pertama pemerintahan Presiden Jokowi.
"Apresiasi yang tinggi saya ucapkan secara khusus kepada Marsekal Hadi Tjahjanto atas pengabdiannya selama memimpin TNI. Keberhasilan dan prestasi TNI selama ini tidak terlepas dari kinerja Marsekal Hadi," ujarnya.
Selain itu Puan mengucapkan selamat atas dipilihnya Letjen Dudung Abdurachman sebagai Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) dan Mayjen Suharyanto sebagai Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).
Dia berharap Letjen Dudung dapat memimpin TNI AD semakin solid dan meningkatkan kinerja termasuk dalam menjaga teritori negara.
"Khususnya di wilayah-wilayah perbatasan. Kami harapkan TNI AD terus menjadi garda terdepan pertahanan untuk menjaga kedaulatan negara," katanya.
Untuk Kepala BNPB yang baru, Puan berpesan untuk selalu siaga dalam menghadapi kebencanaan terutama karena lembaga tersebut merupakan koordinator Satgas Penanganan Covid-19.
Dia berharap BNPB semakin tangguh dan tidak kenal lelah, serta bersama instansi lain mendapat tanggung jawab dalam penanganan pandemi.
Puan mengatakan, dengan adanya rotasi di berbagai posisi strategis, TNI diharapkan terus menjaga sinergi dengan seluruh instansi, termasuk Polri yang sudah terbangun selama ini.
Dia meminta TNI terus membantu pemerintah dalam program-program penanganan pandemi Covid-19, termasuk pengawasan dan vaksinasi.
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo melantik Jenderal Andika Perkasa sebagai Panglima TNI menggantikan Marsekal Hadi Tjahjanto.
Pelantikan tersebut berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 106 TNI Tahun 2021 tentang "Pemberhentian dan Pengangkatan Panglima TNI" yang ditetapkan pada 17 November 2021. (Antara)
Berita Terkait
-
Dihujat Gegara Pilkada, Berapa Indeks SDM Warga Jawa Tengah?
-
Andika Perkasa Kuliah di Mana? Gelar Panjangnya di Poster Surat Suara Viral
-
7 Cuitan Menohok usai Pilkada Jateng 2024: Parah- Tolong Selamatkan
-
Jawa Tengah Viral Gegara Ahmad Luthfi-Taj Yasin Unggul Dibanding Cagub Lulusan Harvard: Mantap!
-
Penampakan Poster Andika Perkasa dan Ahmad Luthfi di TPS: Panjang Gelar vs Panjang Partai
Tag
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
Terkini
-
Nikmati Suku Bunga Mulai dari 8,129% dan Diskon Biaya Provisi 50% Peringati HUT ke-129 BRI
-
Tabrak Ibu-ibu hingga Tewas, Mahasiswi di Pekanbaru Dituntut 8 Tahun Penjara
-
Inovasi E-Break, PHR Hemat Biaya Produksi Balam South Rp29 Miliar
-
Hari Pencoblosan, KPU Riau Ungkap Larangan untuk Pemilih dan Lembaga Survei
-
Intip Snack Emping Jagung Nasabah PNM Mekaar yang Diborong Wapres Gibran