SuaraRiau.id - Nasib tragis menimpa seorang ibu dan tiga anaknya di Kelurahan Kubang Jaya, Kecamatan Kampar, Riau.
Mereka menjadi korban tewas dalam kebakaran di rumahnya pada Minggu (7/11/2021) malam.
Berdasarkan keterangan saksi Rina Agustini, insiden kebakaran terjadi karena suami tetangganya, Safar (55) tengah memperbaiki mobil Mitsubishi L300 miliknya.
Seketika api langsung melahap bangunan rumah yang terbuat dari papan kayu tersebut.
Ditambah lagi dalam bangunan rumah tersebut ada tabung gas dan plastik membuat api dengan cepat melahap bagian sudut bangunan rumah.
"Diduga sang suaminya ini tidak mengetahui kalau tangki minyaknya bocor. Saat mobil mau dihidupkan, timbul percikan api dari korsleting kabel hingga api menyambar minyak tangki tersebut," ucap Rina dikutip dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Minggu (7/11/2021).
Keempat korban kebakaran yang merupakan satu keluarga yakni sang ibu Suriati (44), 3 anaknya Ramadhani Safitri (23), Selvina Putri (16) dan Hazim Zhafran (2).
"Suriati yang mengetahui anaknya masih di dalam rumah mencoba masuk dan berusaha untuk menyelamatkan, namun sang Ibu tak pernah keluar," pungkasnya.
Suaminya mencoba ikut menyelamatkan nyawa istri dan anak-anaknya, namun besarnya api membuat Safar kesulitan hingga Safar mengalami luka bakar pada tangan.
Keempat korban ternyata terjebak dalam kobaran api yang ada di dalam kamar mandi.
Berita Terkait
-
Publik Lebih Percaya Pemadam Kebakaran, Pramono Anung: Suami Istri Berantem? Damkar
-
Kisah Sugianto: Pekerja Migran Indonesia Jadi Pahlawan di Korea Selatan!
-
Bakamla Evakuasi 12 ABK Kapal Motor Mutiara Ferindo 2 yang Terbakar di Perairan Banten
-
Korban Tewas Akibat Gempa Myanmar Capai 3.000, Gencatan Senjata Diumumkan Demi Penyelamatan
-
Gempa Myanmar Renggut 2.800 Lebih Nyawa Manusia, Berapa Orang WNI?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
Terkini
-
Link DANA Kaget Gratis, Tambahan Modal Jalan-jalan Liburan Akhir Pekan
-
Sambut Hari Kartini, PNM Dukung Perempuan Sehat dan Mandiri sebagai Pilar Indonesia Emas 2045
-
Survei RiauOnline Ungkap Kemampuan Agung Nugroho-Markarius Anwar Pimpin Pekanbaru
-
Fakta-fakta Viral Dugem di Sel: 14 Tahanan Diperiksa hingga Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot
-
Kesempatan Ditransfer Ratusan Ribu, Buruan Ambil DANA Kaget Kamis 17 April 2025