SuaraRiau.id - Dinas Kesehatan (Dinkes) Pekanbaru terus menggesa vaksinasi dalam upaya menciptakan kekebalan komunal di masyarakat.
Kali ini, petugas Dinkes Pekanbaru, Riau, datangi rumah-rumah warga lanjut usia (lansia) untuk memberikan vaksin COVID-19.
Pelaksana Tugas Kepala Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru dr Arnaldo Eka Putra di Pekanbaru, Jumat, mengatakan petugas medis itu tersebar di Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) yang tersebar di 38 kelurahan di Ibu Kota Provinsi Riau ini.
"Tim mendatangi rumah-rumah warga yang memiliki lansia belum divaksin COVID-19. Sekarang itu sudah kami lakukan untuk percepatan vaksinasi bagi lansia," katanya.
Baca Juga: Live Tanpa Busana di Medsos, Wanita Muda Pekanbaru Terima Jutaan Rupiah
Sejauh ini realisasi vaksinasi terhadap lansia di Kota Pekanbaru sudah mencapai sekitar 50 persen atau 35.708 dari target 70.384 lansia.
Sementara itu, 34.676 lainnya masih menunggu suntikan vaksin. Pemberian vaksin COVID-19 juga bisa dilakukan di rumah sakit dan tempat layanan kesehatan.
Arnaldo juga mengatakan Pekanbaru sudah mengeluarkan surat edaran percepatan pemberian vaksin bagi lansia. "Jadi rumah sakit dan faskes bisa memasang target sekaligus melakukan jemput bola," katanya.
Ia juga mengajak warga untuk mengantarkan orang tuanya ke layanan vaksinasi.
"Kami mengimbau keluarga yang memiliki lansia mengantarkan mereka ikut vaksinasi, pemerintah menjamin bahwa vaksin yang diberikan aman, halal, dan bermanfaat mencegah dampak COVID-19," ungkapnya.
Baca Juga: Viral Detik-detik Brimob Selamatkan 2 Lansia yang Terjebak Kebakaran di Rumah
Selain itu, ia meminta semua warga tetap disiplin pada protokol kesehatan (Prokes), dengan tetap menerapkan 5M, yaitu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan mencegah mobilitas interaksi. (antara)
Berita Terkait
-
9 Kuliner Khas Lezat Pekanbaru yang Bikin Wisatawan Jatuh Hati
-
Menikmati Lupis di Warung Lintau Pekanbaru, Cita Rasa Tak Terlupakan
-
Menikmati Hidangan Istimewa dan Kuah Gurih di Sup Tunjang Pertama Pekanbaru
-
Warung Nasi Goreng Binjai, Tempat Kuliner Malam Penuh Rasa di Pekanbaru
-
Sate Padang Bundo Kanduang, Rasa Asli Minangkabau yang Menggoda Selera
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
Terkini
-
Dinas PU Siak Dipanggil Buntut Warga Keluhkan Air Minum Berlumpur dan Bau
-
Eks Direktur RSD Madani Pekanbaru Tersangka Dugaan Penipuan Rp2,1 Miliar
-
Sepak Terjang Bastian Manalu, Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot Imbas Viral Tahanan Dugem
-
Diperiksa, Belasan Tahanan Dugem di Rutan Pekanbaru Terancam Tak Dapat Remisi
-
Cuma Siang Ini, Saldo DANA Kaget Gratis Senilai Ratusan Ribu Rupiah