SuaraRiau.id - Kontingen atlet senam Riau yang telah berjuang dalam Pekan Olahraga Nasional atau PON Papua 2021 tiba di Pekanbaru, Kamis (7/10/2021).
Atlet senam tersebut telah mengharumkan nama Riau dengan meraih 3 medali emas, 3 medali perak dan 2 medali perunggu.
Kedatangan para atlet tersebut disambut langsung oleh Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Riau, Boby Rachmat.
Kadispora Riau menyampaikan ucapan bangga dan apresiasinya kepada para atlet senam Provinsi Riau. Menurutnya, ini merupakan prestasi yang luar biasa bagi Provinsi Riau.
"Tentu bangga atas medali yang diraih, karena berkat usaha dan latihan yang keras serta fokus pada pertandingan di Papua kemarin," ucapnya.
Boby mengungkapkan, para atlet Riau telah berusaha dan latihan dengan keras, sehingga pencapaian atlet senam Riau sesuai dengan target yang telah ditetapkan.
Ia berharap kedepannya pembinaan cabor (cabang olahraga) senam tetap dirancang dengan lebih baik agar prestasi di event selanjutnya bisa dipertahankan dan ditingkatkan.
"Tentu Pemprov Riau akan memberikan apresiasi dengan bonus yang telah disiapkan sesuai dengan pencapaian prestasi atlet," tutupnya.
Berita Terkait
-
Ulasan Buku Ikan Selais dan Kuah Batu: Kisah Persahabatan Manusia dan Ikan
-
Hanya Bayar Listrik 40 Ribu per Bulan! Ini Keajaiban PLTS di Pulau Terpencil
-
Membanggakan, Siswi Ini Raih Medali Emas di Kompetisi Internasional ISPC 2024
-
Prestasi dan Pendidikan Aisha Hakim, Anak Irfan Hakim Raih Medali Emas PON Aceh-Sumut 2024
-
Nelayan Teluk Bakau Tolak Ekspor Pasir Laut Pemerintah, Begini Respons Wakil Bupati Bintan
Tag
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Komersialisasi Bandara IKN Tunggu Revisi Perpres 131/2023, Kata Wamenhub Suntana
-
Tim Resmob Tangkap Pelaku Pembunuhan Tragis di Morowali yang Kabur ke Kaltim
-
Potret Nadia Raysa Mantan Marselino Ferdinan: IG-nya Diserbu Penggemar Usai Menang Lawan Arab
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
Terkini
-
Lewat Vokasi, PHR-Pemprov Riau Sinergi Tingkatkan SDM Masyarakat
-
Belasan Orang Jadi Tersangka Penyerangan Car Wash di Pekanbaru, Dalang Kerusuhan Buron
-
Perusakan Car Wash di Pekanbaru: 4 Orang Ditangkap, yang Lain Masih Diburu
-
Dirsamapta Polda Riau Apresiasi Polres Siak Terkait Kesiapan Pengamanan Pilkada
-
Liong Tjai Diburu Polda Riau Terkait Kasus Korupsi di Indragiri Hilir