SuaraRiau.id - Komika Kiky Saputri baru saja mengunggah foto mesra dengan pacarnya, Agus Priyono. Namun, unggahannya menjadi sorotan lantaran menggunakan caption yang terbilang menyentuh.
Dalam tulisan caption di Instagram Kiky Saputri itu, memuat makna yang malah menandakan perpisahan dengan sang kekasih.
Kiky mengucapkan terima kasih pada pria yang sudah memacarinya selama ini. Meski berakhir, dia menganggap Agus adalah orang terbaik dalam berbagai hal.
"Hai, ternyata kita hebat yah berhasil berjalan sampai sejauh ini. Meskipun akhirnya lelah, membuat kita menyerah. Terimakasih sudah menjadi partner, kekasih, kakak dan musuh terbaik," tulis wanita 27 tahun itu pada postingannya, Rabu (6/10/2021).
Kiky menyebut bahwa hubungannya tak bisa lagi dipertahankan kalau hanya saling menyakiti. Meskipun melepas sang kekasih juga bukan hal mudah buatnya.
"Melepaskan sesuatu yang sudah melekat memang tidak mudah. Tapi bertahan hanya untuk saling menyakiti, juga bukan sebuah solusi," jelas komedian Lapor Pak! tersebut.
Mengutip MataMata.com, Kiky Saputri bahkan mengungkapkan bahwa kalau mereka berdua akan tetap berhubungan baik meski tak jadi pasangan lagi.
"Kita akan tetap berjalan beriringan, meski tidak lagi satu tujuan. Tetap ada pertemuan, meski tidak satu pelaminan," katanya.
Di akhir captionnya, Kiky mendoakan agar selalu bahagia buat sang mantan kekasih.
Beberapa rekan artis ada yang kaget namun juga banyak mendoakan Kiky Saputri agar lekas move on.
"Wanita hebat wanita kuat, bahagia selalu ki," komentar Mumuk Gomez.
"Proud of you," tulis Cinta Laura.
"Semangat kiiii.. healing," tulis Andhika Pratama.
"Why3? Pelukkk @kikysaputrii Stay Stronggg n Wish The Best For U," komentar Tina Toon.
"Wah ada apa nich," komentar komika Neneng.
Berita Terkait
-
Lapor Pak! Trans 7 Malam Ini: Tora Sudiro Jadi Tersangka Judi Online
-
Imperfect The Series Raih 2 Nominasi di Festival Film Bandung 2021
-
RESMI Komika Kiky Saputri Tolak Saipul Jamil Jadi Tamu "Lapor Pak!", Pelaku Pedofilia
-
Kiky Saputri Pastikan Lapor Pak! Ogah Undang Saipul Jamil
-
Kiky Saputri Jawab Kocak Ditanya Isu Kehamilan Lesti Kejora
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
5 Mobil Toyota Bekas di Bawah 50 Juta Tahun 2000-an: Bandelnya Teruji Waktu!
-
5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
-
Gandeng KPK, Plt Gubri SF Hariyanto Bicara Penerapan Antikorupsi di Desa
-
5 Mobil Bekas Murah Pilihan Logis Keluarga Indonesia, Fungsional dan Ekonomis
-
Dirut BRI Angkat Peluang Kolaborasi FintechPerbankan di Forum WEF 2026