SuaraRiau.id - Kabar tak mengenakan datang dari aktor laga Cecep Arif Rahman yang dikabarkan jatuh sakit. Ia baru saja menjalani operasi.
Kabar sakitnya Cecep Arif Rahman disampaikan Iko Uwais. Namun, menurut suami Audy Item itu kondisi Cecep Arif Rahman berangsur membaik.
Iko Uwais bahkan sempat menjenguk bintang film Gundala tersebut.
"Bisa dibilang ngedrop banget sekali sih nggak yah. Di pikiran saya nggak ada orang sakit, orang sehat, cuma memang dikasih istirahat saja sama Allah," kata Iko Uwais dikutip dari MataMata.com.
Saat mejenguk Cecep Arif Rahman, Iko Uwais sempat bercengkrama. Cecep Arif Rahman mengaku kondisinya menurun sejak pulang dari mengikuti seminar di Prancis.
"Memang pas ketemu kondisinya memang nggak seperti biasanya," terang dia.
"Dia memang cerita pulang dari Prancis ada beberapa seminar terus dia ngedrop," sambung Iko Uwais.
Pemilik nama asli Uwais Qorny ini menyebut Kang Cecep sapaan akrabnya memang sudah lama mengidap penyakit dalam. Namun itu tak tahu pasti sakit apa yang diderita sahabatnya.
"Apa yang dia rasakan sebenarnya sudah lama. Intinya saya nggak tahu sakit apa yang di dalam, mungkin penyakit dalam," imbuh bintang film The Raid ini.
Iko Uwais mengaku hanya berbicara secukupnya dengan Cecep Arif Rahman. Pasalnya, laki-laki 49 tahun itu diharuskan beristirahat cukup setelah menjalankan operasi.
"Alhamdulilah nggak (pake alat bantu) cuma katanya ekseskusi penyakit dalamnya sudah dioperasi. Kondisinya lemah banget, saya nggak banyak ngobrol. Yang penting kenapa saya mau nyamperin kesana karena jenguk orangtua, guru," tutur Iko Uwais.
"Jangan sampai terlambat karena umur kan kita nggak ada yang tahu," imbuhnya.
Berita Terkait
-
6 Artis Ribut dengan Tetangga, Terbaru Arafah Rianti Perkara Parkir Mobil
-
Iko Uwais dan Raffi Ahmad Diduga Produksi Film Prabowo Subianto, Reaksi Publik di Luar Nalar
-
2 Pesepak Bola Indonesia yang Jadi Artis Pasca Pensiun, No.1 Jago Bela Diri!
-
Strategi Tak Terduga! Pram-Rano Gaet Cak Lontong, Iko Uwais Merapat?
-
Blak-blakan Pramono Anung: Sempat Bidik Iko Uwais jadi Ketua Tim Pemenangan Gegara Betawi Asli
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Emiten Leasing Boy Thohir Akui PHK Ribuan Karyawan
-
Data Ekonomi China Dorong Rupiah Berotot di Perdagangan Senin Pagi
-
Harga Emas Antam Mulai Naik Lagi, Hari Ini Tembus Rp1.476.000/Gram
-
Marselino Ferdinan Dituduh Biang Kerok Eliano Reijnders Dicoret STY: Kalah Sama Camat...
-
Perbandingan Giovanni Van Bronckhorst vs Shin Tae-yong, Adu Pantas Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Terkini
-
Dirsamapta Polda Riau Apresiasi Polres Siak Terkait Kesiapan Pengamanan Pilkada
-
Liong Tjai Diburu Polda Riau Terkait Kasus Korupsi di Indragiri Hilir
-
Kapolres Siak Sampaikan Pesan Pilkada Damai di Gereja HKBP Zamrud-Dayun
-
Risiko Bisnis Tinggi, PHR Tegakkan Integritas dan Etika Dalam Budaya Kerja
-
Janji Afni-Syamsurizal Gratiskan Seragam Sekolah untuk Murid Baru, Begini Hitungannya