SuaraRiau.id - Kesebelasan PSPS Riau turun perdana di Liga 2 Indonesia melawan Semen Padang FC di Stadion Jakabaring Palembang, Sumatera Selatan, pada Rabu (6/9/2021).
Meski sempat tertinggal 1-0 hingga turun minum babak pertama, namun skuad Askar Bertuah mampu mengembalikan poin 1-1 hingga laga berakhir.
Semen Padang sempat unggul lebih dulu pada menit ke 36 lewat tandukan Dedy Gusmawan. Namun PSPS akhirnya juga mampu mencetak gol pertama melalui eksekusi bola mati Redo Rinaldi di menit ke 75 babak kedua.
Hingga pertandingan berakhir, kedua kesebelasan masih kukuh dengan skor yang sama, 1-1.
Penjebol gawang kabau Sirah, julukan Semen Padang, Redo Rinaldi mengaku bersyukur mampu mengembalikan keadaan dan mempertahankan skor imbang bagi PSPS Riau.
"Alhamdulillah, kita sempat tertinggal namun setelah perbaikan di babak pertama, kita memasuki babak kedua dengan lebih siap dan syukur bisa mencetak gol penyama kedudukan. Bersama pelatih kedepan kami akan evaluasi untuk pertandingan selanjutnya," kata Redo, saat konferensi pers yang juga ditayangkan virtual dari Palembang.
Di sisi lain, pelatih kepala PSPS Riau, Jafri Sastra sepertinya belum merasa puas. Namun satu poin yang didapat hari ini disyukurinya sebagai langkah awal.
"1 poin ini kita syukuri, karena ini adalah laga perdana. Sebuah laga perdana tidak pernah mudah," ungkapnya.
Dalam laga perdana ini, upaya yang dikerahkan PSPS melawan Semen Padang akhirnya mampu menyamakan kedudukan di babak kedua. Sepakan keras oleh Redo dari tendangan bebas tak mampu dihadang kiper kabau Sirah.
Gol itu menjadikan skor imbang. Selepas itu, PSPS juga berulang kali menebar teror ke gawang lawan. Namun hingga babak berakhir, skor masih tetap sama.
Pelatih Jafri Sastra bertekad akan memperbaiki kekurangan dalam pertandingan kali ini.
"Masih ada beberapa match buat kita perbaiki lagi kekurangan sore ini," tuturnya.
Sementara itu, daftar susunan pemain kedua kesebelasan sebagai berikut:
Semen Padang (4-4-3): Rendy Oscario; Aulia Hidayat, Dedy Gusmawan, Tri Rahmad Priadi, Ricky Akbar Ohorella; Manda Cingi, Muhammad Fahri, Vendry Mofu; Vivi Asriza, Aldino Herdianto, Sunarto. Pelatih: Weliansyah.
PSPS Riau (4-4-2): Ismail Hanapi; Fiktor Pae, Shahrizal Syahbuddin, Novrianto, Kasim Slamat; Danil Junaidi, Zamrony, Muhammad Rahmat H, Muhammad Zulfikar; Ramadhani, Andri Abubakar. Pelatih: Jafri Sastra.
Berita Terkait
-
LINK LIVE STREAMING Semen Padang Vs PSPS Riau, Sedang Berlangsung
-
Hadapi KS Tiga Naga, PSMS Medan Siapkan Strategi Khusus
-
Jelang Laga Perdana Liga 2 Lawan PSPS, Semen Padang Fokus Raih Kemenangan Pertama
-
Liga 2: Weliansyah Pastikan Semen Padang Siap Hadapi PSPS
-
Jersey PSPS Riau Tampilkan Motif Pucuk Rebung Khas Melayu, Ini Maknanya
Terpopuler
- 1 Detik Jay Idzes Gabung Sassuolo Langsung Bikin Rekor Gila!
- Selamat Tinggal, Kabar Tak Sedap dari Elkan Baggott
- 12 Kode Redeem FF Hari Ini 6 Juli 2025, Emote dan Skin Senjata Spesial Event Faded Wheel
- Siapa Finn Dicke? Gelandang Keturunan Indonesia Incaran PSSI Latihan Bersama Rafael Struick
- Update Harga Honda Vario Juli 2025, Mending Beli Baru atau Motor Bekas?
Pilihan
-
Daftar Harga Tiket Konser My Chemical Romance Jakarta, Presale Mulai 9 Juli
-
5 Rekomendasi HP NFC Murah Terbaru Juli 2025: Dompet Aman, Transaksi Lancar!
-
7 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED Harga di Bawah Rp 3 Juta Terbaik Juli 2025, Pasti Terang!
-
Musim Berburu Siswa Baru: Apa Kabar Sekolah Negeri?
-
Duet Jordi Amat dan Rizky Ridho di Lini Belakang Persija? Mauricio Souza Buka Suara
Terkini
-
BRI Terus Perkuat Perannya sebagai Bank dengan Misi Keberlanjutan yang Menyeluruh
-
7 Jam Tangan Lari Murah Meriah, Pendukung Performa di Riau Bhayangkara Run
-
6 Sepatu Lari Lokal Terbaik Dipakai di Riau Bhayangkara Run, Nyaman hingga Finish!
-
Pacu Jalur Mendunia, Gubri Wahid Berterima Kasih ke Konten Kreator
-
5 Pilihan Jam Tangan Lari Terbaik 2025, Fitur Canggih Dukung Performa Olahraga