SuaraRiau.id - Mantan dosen UI, Rocky Gerung dikunjungi dua tokoh nasional yaitu Amien Rais dan Gatot Nurmantyo pada Kamis 23 September 2021.
Amien Rais dan Gatot Nurmantyo bertandang ke rumah Rocky Gerung di Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Amien Rais berada di rumah Rocky Gerung selama hampir tiga jam.
“Pak Amien dari jam 2 sampai jam 5,” jelas Waketum Partai Ummat, Chandra Tirta Wijaya seperti yang dikutip dari Terkini.id--jaringan Suara.com.
Sementara itu, Gatot Nurmantyo datang lebih sore daripada Amien, yaitu sekitar pukul 16.00 WIB.
“Pak Amien pulang bareng dengan Pak GN, enggak tau ada pertemuan apa lagi.” jelas Chandra.
Amien Rais dan Gatot Nurmantyo diketahui tiba berbeda waktu, tetapi akhirnya memutuskan pulang bareng.
Selain Amien Rais dan Gatot Nurmantyo, hadir pula sejumlah politisi dan aktivis lain, di antaranya mantan Presiden PKS M Sohibul Iman, Akbar Faizal, dan Adhie M Massardi.
Terkait apa yang dibicarakan dalam pertemuan di rumah Rocky Gerung itu, Chandra mengatakan macam-macam. Namun, tentunya mereka menanyakan kasus yang dialami oleh pengamat politik Rocky Gerung.
“Bisa kami simpulkan Bang Rocky dizalimi,” urainya.
Lebih jauh, Chandra berharap kasus yang dialami Rocky Gerung ini membuka kotak pandora penguasaan lahan yang lebih luas oleh pihak-pihak tertentu yang tidak sesuai dengan keadilan sosial.
Diketahui, adu klaim kepemilikan terjadi antara salah satu warga yaitu Rocky Gerung dengan PT Sentul City Tbk atas lahan yang berlokasi di Bojong Koneng, Babakan Madang, Kabupaten Bogor.
Sentul City mengklaim sebagai pemegang hak yang sah atas bidang tanah bersertipikat tersebut yang saat ini ditempati oleh Rocky Gerung.
Namun, Rocky Gerung membantah menyerobot tanah Sentul City karena telah membeli tanah dan bangunan di lokasi itu secara sah dan dicatat lembaga negara sejak tahun 2009.
Berita Terkait
-
Amien Rais Desak Jokowi Segera Seret Pihak yang Ragu Ijazahnya ke Pengadilan: Biar Top Markotop!
-
Rocky Gerung: Kabinet Prabowo 'Dikuasai' Orang Jokowi, Sulit Lakukan Reshuffle
-
Pemerintahan Prabowo Subianto Akan Genap 6 Bulan, Rocky Gerung Sarankan Segera Lakukan Reshuffle
-
'Anak Haram Konstitusi? Ini Tudingan Panas Amien Rais ke Jokowi soal Gibran
-
Isu Ijazah Palsu Bikin Citra UGM Berantakan, Amien Rais: Rektor Sekarang Cuma Diperalat Jokowi
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Link DANA Kaget Gratis, Tambahan Modal Jalan-jalan Liburan Akhir Pekan
-
Sambut Hari Kartini, PNM Dukung Perempuan Sehat dan Mandiri sebagai Pilar Indonesia Emas 2045
-
Survei RiauOnline Ungkap Kemampuan Agung Nugroho-Markarius Anwar Pimpin Pekanbaru
-
Fakta-fakta Viral Dugem di Sel: 14 Tahanan Diperiksa hingga Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot
-
Kesempatan Ditransfer Ratusan Ribu, Buruan Ambil DANA Kaget Kamis 17 April 2025