SuaraRiau.id - Pelawak Tukul Arwana dibawa ke rumah sakit pada Rabu (22/9/2021). Ia dikabarkan mengalami pendarahan di otak.
Kekinian, Tukul Arwana telah dioperasi di Rumah Sakit Pusat Otak Nasional, Cawang, Jakarta Timur selama 3 jam pada Rabu (22/9/2021) malam.
Tak hanya netizen, rekan sesama artis juga turut mendoakan kesembuhan eks presenter Empat Mata itu. Tal terkecuali, selebritas yang dekat dengan Tukul, Meggy Diaz.
Ia mengungkapkan perasaannya melihat pria yang ia sayangi masuk rumah sakit.
Di laman Instagram pribadinya, Meggy Diaz membagikan foto kebersamaannya dengan Tukul Arwana. Meggy juga menuliskan doa-doanya untuk Tukul.
Ia berharap pria 57 tahun tersebut bisa lekas sembuh. Meggy terlihat cantik saat mengenakan jilbab dalam foto unggahannya.
"Asskum wrwb. Buat mas yang paling aku sayangi dan kasihi.. Lekas sehat ya mas… Supaya kita bisa segera menghibur lagi…," tulis Meggy dikutip dari MataMata.com.
Pedangdut cantik itu juga meminta maaf karena belum bisa memberi keterangan langsung terkait kondisi terkini Tukul Arwana.
"Mohon Maap teman-teman untuk saat ini mungkin saya belum bisa merespon pertanyaan teman-teman semua.. Mohon Doanya untuk Kesembuhan Beliau..," imbuhnya.
Kabar terbaru menyebut Tukul Arwana telah menjalani operasi yang berlangsung Rabu (23/9/2021) malam. Operasi itu berlangsung selama tiga jam.
Berita Terkait
-
Cek Fakta: Tukul Arwana Meninggal Dunia, Benarkah?
-
Kondisi Terkini Tukul Arwana Diungkap Anak, Belum Bisa Komunikasi dengan Baik
-
Reaksi Para Menteri Saat Gibran Jadi Pimpinan Rapat Tuai Cibiran, Publik Samakan dengan Tukul Arwana: Kembali ke Laptop!
-
Sosok Teuku Zacky: Dulu Kenalkan Baim Wong dan Paula Verhoeven, Kini Berujung Diburu Netizen
-
Meggy Diaz Kangen Tukul Arwana: Doaku Gak Pernah Putus untuk Beliau
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Laptop, Dompet, Jaket... Semua 'Pulang'! Kisah Manis Stasiun Gambir Saat Arus Balik Lebaran
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Lancar Main Free Fire, Terbaik April 2025
-
9 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Lancar Main Game, Terbaik April 2025
-
Seharga Yamaha XMAX, Punya Desain Jet: Intip Kecanggihan Motor Listrik Masa Depan Ini
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
Terkini
-
Pungut Retribusi Sampah secara Tunai di Pekanbaru Bisa Dilaporkan
-
Syamsuar Pesan Jangan Ada 'Dua Matahari' ke Gubri Wahid, Ini Maknanya dalam Kepemimpinan
-
Rumah Didatangi Gubri Wahid, Syamsuar Ngomongin 'Dua Matahari'
-
Harga Sayuran di Pekanbaru Naik 3 Kali Lipat, Cabai Tembus Rp120.000 usai Lebaran
-
Gubri Wahid Siap Lantik Afni dan Syamsurizal Jadi Bupati-Wakil Bupati Siak