SuaraRiau.id - Sebanyak 13 ekor Gorila di Kebun Binatang Atlanta positif terpapar Covid-19. Binatang dari dataran rendah barat itu menerima perawatan setelah hasil tes menyebut kawanan itu terjangkit virus corona.
Mengutip Suara.com, Senin (13/9/2021), ada 20 gorila yang awalnya dicurigai terinfeksi Covid-19 dari anggota tim yang divaksinasi penuh.
Kawanan itu kemudian diuji untuk virus corona setelah menunjukkan gejala klasik seperti batuk, pilek dan perubahan nafsu makan, kata pernyataan Kebun Binatang Atlanta.
Sampel oral dan feses gorila dikirim ke Laboratorium Diagnostik Hewan Athena Universitas Georgia, yang kembali dengan 13 hasil sementara 'positif'.
Baca Juga: 13 Gorila di Kebun Binatang Atlanta Terinfeksi Covid-19
Kebun binatang itu sekarang menunggu konfirmasi dari Laboratorium Layanan Hewan Nasional di Ames, Iowa, yang juga menerima sampel.
Gorila yang berisiko mengalami komplikasi sedang dirawat dengan antibodi monoklonal, tambah pernyataan itu. Semua 20 gorila akan diuji secara teratur terlepas dari gejalanya, tambah kebun binatang.
Gorila, orangutan Kalimantan dan Sumatra, harimau Sumatra, singa Afrika dan macan dahan akan menerima vaksin virus corona Zoetis yang dikembangkan untuk hewan.
“Tim sedang memantau gorila yang bergejala dan berharap akan pulih sepenuhnya,” ujar Sam Rivera, direktur senior kesehatan hewan di kebun binatang.
“Mereka menerima perawatan terbaik, dan kami siap memberikan perawatan suportif tambahan jika diperlukan,” kata Rivera.
Baca Juga: Kelompok Gorila di Kebun Binatang Amerika Terinfeksi Covid-19
Berita Terkait
-
Pak Tua Sudahlah! Fans: Inter Miami Lebih Kuat Tanpa Lionel Messi
-
Wajib Tahu! 8 Arti Mimpi Dikejar Gorila, Ada Kaitannya dengan Keluarga?
-
Patahkan Rekor Bayer Leverkusen, Begini Statistik Mentereng Ademola Lookman
-
Taman Margasatwa Ragunan Beri Imbauan Ini untuk Pengunjung yang Ingin Hadiri Ulang Tahun Komu
-
Bermarkas di Apartemen, Pemuda Produsen Sinte di Jakarta Kicep usai Diciduk Polisi, Tampangnya Melas!
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
Terkini
-
Jelang Pencoblosan, Kapolres Ajak Semua Paslon Pilkada Siak Olahraga Bersama
-
Beli Rumah Lebih Mudah, Ayo ke KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya
-
Kasus Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Kompolnas Minta Polda Selidiki Penyebab
-
Fadel Sebut Elektabilitas Alfedri-Husni Tertinggi, Singgung Lembaga Survei Tak Kredibel
-
Lewat Vokasi, PHR-Pemprov Riau Sinergi Tingkatkan SDM Masyarakat