SuaraRiau.id - Kebakaran hutan masih terjadi di beberapa wilayah Sumatera. Hal itu tentu saja membuat polusi udara.
Bencana yang disengaja ini seakan tak bisa dibendung. Kebakaran hutan di Sumatera terjadi setiap tahun.
Menyadur dari Riauonline.co.id, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kota Pekanbaru memantau 68 titik panas diindikasikan kebakaran hutan dan lahan di sejumlah daerah di Sumatera, Minggu, (5/9/2021).
"68 titik panas tersebut tersebar di tujuh provinsi," kata Forecaster On Duty BMKG stasiun Pekanbaru, Ahmad Agus, Minggu, (5/9/2021).
Lampung menjadi daerah penyumbang titik panas terbanyak mencapai 27 titik.
Titik panas juga terpantau di Aceh, Jambi, dan Bangka Belitung masing-masing empat titik panas. Sumatera Selatan 12 titik panas.
Kepulaun Riau terpantau tiga titik panas. Sedangkan Provinsi Riau terpantau 14 titik panas.
14 titik panas di Riau tersebar di lima kabupaten. Kabupaten Kuantan Singingi, Kepulaun Meranti, dan Siak masing-masing satu titik panas.
Untuk Kabupaten Pelalawan sembilan titik panas, sedangkan Indragiri Hilir ada dua titik panas.
Baca Juga: Sambut Liga 2, Semen Padang Gelar Uji Coba Lawan Dua Tim Riau
Suhu Udara di Riau hari ini berada di angka 23.0–34.0 derajat celcius dengan kelembapan udara 50–97 persen. Sementara arah angin berhembus ke arah Timur – Tenggara dengan kecepatan 05 – 30 Km/jam.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
6 Mobil Terbaik untuk Lansia: Fitur Canggih, Keamanan dan Kenyamanan Optimal
-
8 Mobil Hatchback Bekas 50 Jutaan, Fitur Modern yang Cocok buat Harian
-
Akses Keuangan Tanpa Batas: Peran Wenny dalam Menggerakkan Ekonomi Desa Lewat AgenBRILink
-
9 Mobil Bekas Serba Hemat Ramah Kantong, Cocok untuk Pekerja Gaji UMR
-
7 Sepatu Lari Lokal untuk Performa Terbaik, Bantalan Empuk dan Bergaya!