SuaraRiau.id - Penulis naskah sinetron Lorong Waktu dan Para Pencari Tuhan, Wahyu Hidayat Sudarmo meninggal dunia.
Kabar duka tersebut disampaikan Zaskia Adya Mecca melalui akun Instagramnya pada Sabtu (4/9/2021).
"Sahabat saya @wahyu_hidayat_sudarmo yang mengiringi karir, perjalanan saya lebih mengenal juga mendalami islam dengan cara yang menyenangkan baru saja berpulang kepadaNYA," tulis perempuan yang akrab disapa Bia ini.
Dia mengenang beberapa kebaikan sang penulis yang sudah memberinya banyak pelajaran hidup.
Sebuah pesan terakhir pria yang akrab disapa Mbing oleh Zaskia Adya Mecca ini begitu menyentuh. Yakni membahas soal pandemi Covid-19 yang masih melanda.
"Betul, udah nggak perlu dan nggak bisa banyak komen. Perbaiki saja hubungan dengan Allah sebaik-baiknya. That's the best we can do, while we are still alive," bunyi pesan sang penulis untuk Zaskia seperti dikutip dari Matamata.com.
Ibu lima anak ini juga mengunggah chat terakhir dengan sahabatnya. Sementara itu, dia melanjutkan betapa sahabatnya itu sangat berpengaruh dalam perjalanan karier dan juga hidupnya.
"Dari setiap naskah yang dibuatnya sejak Lorong waktu, para pencari tuhan 1-11 ga cuma saya yang belajar, tapi juga banyak orang diluar sana yang mendapat hidayah lewat tulisannya," ujar istri Hanung Bramantyo itu.
Zaskia bahkan sampai belum benar-benar lepas dari karakter yang dibuat sang sahabat dan benar-benar melekat sampai sekarang. Makanya dia berharap itu bisa jadi amal jariyah buat sahabatnya.
"Insyaa Allah jadi amal jariyah mu ya mbing.. makasih kepercayaannya untuk ku bertahun tahun menghidupkan karakter2 yang kamu buat dari Sabrina, juga Aya.. sungguh tak tergantikan rasanya tumbuh bersama dalam diriku..," ungkapnya.
Terakhir dia memintakan maaf untuk sang sahabat dan juga turut menguatkan keluarga yang ditinggalkan.
"Mohon dimaafkan ya apabila alm ada salah.. semoga istri @ayuchantika_real & anak2nya diberi kekuatan juga ketabahan dimasa yang sulit ini… Aamiiinn..," pungkasnya.
Beberapa rekan artis dan netizen pun mengungkapkan rasa berduka cita di kolom komentar.
"Innalilahi wa innailaihi rojiun. Semoga Alm Mas Wahyu mendapatkan tempat terbaik disisiNya," komentar @haykalkamil.
"Innalillahi wainnailaihi rajiuun. He was one of the best & prolific TV writer. Turut berduka cita ya ia & keluarganya Mas Wahyu," tulis @ginasnoer.
Berita Terkait
-
Dialami Hanung Bramantyo, Waspadai Peneybab dan Gejala Saraf Kejepit
-
Hanung Bramantyo Alami Saraf Kejepit, Kenali Penyebab dan Gejalanya
-
Ini Cara Zaskia Adya Mecca Jaga Kesehatan Mental Anak Selama Pandemi
-
Anak Pertama Sering Ngeluh Sakit Bahu, Zaskia Adya Mecca Ajak Terapi Tulang
-
7 Film Karya Hanung Bramantyo, Habibie Ainun hingga Kartini
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
7 Mobil Kecil Bekas Irit dan Lincah, Punya Fitur Canggih Bikin Kuat di Tanjakan
-
2 Kambing Warga Benteng Hulu Siak Mati, Ditemukan Banyak Jejak Harimau
-
3 Sedan Toyota Bekas Nyaman untuk Ibu Rumah Tangga, Fungsional dan Berkelas
-
BRI Berdayakan Lebih dari 42 Ribu Klaster Usaha untuk Perkuat Ekonomi Kerakyatan
-
Digerebek, Tiga Polisi Bengkalis Ketahuan Pesta Narkoba di Hotel