SuaraRiau.id - Pedangdut Saipul Jamil baru saja bebas dari Lapas Cipinang, Jakarta Timur pada Kamis (2/9/2021). Ia ditahan atas kasus pencabulan dan kasus suap untuk vonisnya yang diungkap KPK.
Bebasnya Saipul Jamil ternyata mengundang reaksi beragam dari sejumlah kalangan. Bahkan pria 41 tahun tersebut terancam diboikot dari TV.
Tak sedikit yang merasa kalau Saipul Jamil tak berhak mendapatkan panggung kembali karena kasus pencabulan dan pedofilia yang menjeratnya.
Melihat adanya pro dan kontra kemunculan Saipul Jamil di TV, mantan istrinya, Dewi Perssik ikut menanggapi.
Kata Dewi, dirinya tak mengetahui persoalan larangan Saipul muncul di TV. Hanya saja jika hal itu benar adanya, pedangdut pemilik nama lengkap Dewi Murya Agung itu percaya kalau rezeki Saipul datang darimana saja.
“Namanya rezeki, dari segala arah, bukan hanya di entertainment, tapi di luar entertainment juga ada rezeki,” kata Dewi Perssik seperti dikutip Hops.id--jaringan Suara.com, Jumat (3/9/2021).
Dewi Perssik berharap agar masyarakat tidak lagi mengungkit kesalahan Saipul Jamil di masa lalu. Apalagi, pedangdut yang akrab disapa Bang Ipul tersebut telah menjalani hukuman di penjara.
“Aku, secara pribadi, janganlah kita melihat masa lalu orang. Yang berlalu biar saja berlalu. Selama ini, kan, Mas Saipul sudah membayar semua, lima tahun lebih, ya,” ucapnya.
Oleh karena itu, Dewi Perssik berpesan kepada mantan suaminya agar tidak memikirkan omongan negatif orang lain. Ia berharap agar Saipul Jamil tak menyerah dan tetap positif.
“Enggak usah dipikirin pandangan negatif. Jangan sampai down dan jangan sampai merasa takut dan jangan sampai tersisih. Tetap positif, biarkan semua yang berlalu, ya, berlalu. Mudah-mudahan dikelilingi terus dengan orang yang positif, tulus dan sayang sama mas Saipul,” pungkas Dewi Perssik.
Sebelumnya, kakak Saipul Jamil, Samsul Hidayatullah menjelaskan bahwa sudah ada lima program acara televisi yang menunggu kebebasan sang adik. Rencana kemunculan Saipul Jamil di TV lantas menuai kontroversi.
Samsul Hidayatullah sempat memberikan penjelasan soal pekerjaan Saipul Jamil sebelum adiknya resmi bebas dari hukuman penjara lima tahun di Lapas Cipinang.
Kata Samsul, label residivis yang disandang Saipul Jamil tidak mempengaruhi pekerjaan sang adik di dunia hiburan Tanah Air.
“Insyaallah enggak,” kata kakak Saipul Jamil, Samsul Hidayatullah dalam sesi live YouTube yang tayang pada Rabu (01/09/21).
Bahkan, Samsul menjelaskan kalau Saipul Jamil sudah mendapat lima tawaran kontrak kerja setelah bebas.
Hanya saja, Samsul menyadari kalau pedangdut 41 tahun itu tidak bisa memaksakan kejar tayang. Menurut Samsul, Saipul membutuhkan waktu untuk menyesuaikan diri setelah bebas.
“Alhamdulillah satu hari akan ada lima program. Mungkin enggak berani ambil semuanya, karena kan masih adaptasi juga,” ujarnya.
Berita Terkait
-
5 Sosok Berjasa yang Menolong Lina Mukherjee Selama di Penjara, Ada Nama Dinar Candy Hingga Isa Zega
-
Disemprot Dewi Gita di Acara TV Perkara Cipika-cipiki dengan Armand Maulana, Dewi Perssik Ngeles
-
Suami Dihina Nikita Mirzani, Fitri Salhuteru Kasih Pesan Bijak
-
Percaya Diri, Dewi Perssik Ngaku Bisa Rebut Hati Mayor Teddy Pakai Wirid
-
Reaksi Dewi Perssik Disorot, Gara-Gara Lihat Rina Nose Parodikan Aksi Panggungnya yang Erotis
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Kasus Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Kompolnas Minta Polda Selidiki Penyebab
-
Fadel Sebut Elektabilitas Alfedri-Husni Tertinggi, Singgung Lembaga Survei Tak Kredibel
-
Lewat Vokasi, PHR-Pemprov Riau Sinergi Tingkatkan SDM Masyarakat
-
Belasan Orang Jadi Tersangka Penyerangan Car Wash di Pekanbaru, Dalang Kerusuhan Buron
-
Perusakan Car Wash di Pekanbaru: 4 Orang Ditangkap, yang Lain Masih Diburu