Scroll untuk membaca artikel
Eko Faizin
Jum'at, 13 Agustus 2021 | 18:27 WIB
Dua warga menyatakan masuk Islam di Masjid Annur Pekanbaru pada Jumat (13/8/2021). [Foto Riauonline]

SuaraRiau.id - Hidayah Islam menghampiri dua pria asal Pekanbaru, mereka mengucapkan kalimat syahadat di Masjid Agung Annur Pekanbaru pada Jumat (13/8/2021).

Kedua lelaki tersebut adalah Moris Sinurat dan Eddy Roy Hartono Napitupulu. Moris dan Eddy menyatakan masuk Islam usai Salat Jumat.

Saat pengurus Mualaf Center Annur, Ir Rubianto menanyakan alasan mereka masuk Islam, mereka menjawab karena menikah.

Keduanya mantap mualaf karena ingin memnang pujaan hati masing-masing.

"Alasan saya masuk Islam karena ingin menikah," ucap Moris menjawab pertanyaan pengurus Mualaf Center Annur dikutip dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Jumat (13/8/2021).

Meski agak terbata-bata membaca syahadat, kedua pria ini akhirnya berhasil membaca syahadat dan memulai lembaran baru.

"Semoga istiqomah dan terus belajar tentang Islam jangan sampai balik ke agama sebelumnya," ucap Rubianto.

Selanjutnya Rubianto meminta kepada para mualaf untuk mandi besar setelah sampai di rumah nanti. Menurutnya, itu merupakan syarat wajib setelah masuk Islam.

"Bagi yang belum khitan, silahkan hubungi pengurus Mualaf Center Annur dan silahkan mandi besar sepulang dari masjid," jelas Rubianto.

Load More