SuaraRiau.id - Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) KH Miftachul Akhyar yang mengalami kecelakaan lalu lintas di Tol Salatiga, Jawa Tengah, Kamis (12/8/2021) pagi.
Sejumlah tokoh ikut mendoakan kesembuhan orang nomor satu di tubuh MUI tersebut, termasuk Wakil Presiden dan mantan Ketua Umum MUI Maruf Amin.
“Kita doakan bersama, semoga Kiai Miftach segera pulih dan sehat walafiat kembali. Beliau sangat dibutuhkan oleh bangsa ini, khususnya dalam memimpin MUI dan jajaran ulama Syuriyah PBNU,” ujar Wapres Maruf Amin dikutp dari Antara, Kamis (12/8/2021).
Maruf Amin mengaku telah berkomunikasi dengan Miftachul melalui sambungan telepon. Ia pun mendapat informasi bahwa Miftachul sudah meninggalkan RSUD Salatiga dan kembali ke Surabaya, Jawa Timur.
“Alhamdulillah, saya baru telepon Kiai Miftach. Kondisi beliau dan tiga pendampingnya semakin membaik. Siang ini beliau sudah bisa keluar dari RSUD Salatiga dan melanjutkan perjalanan ke Surabaya,” tambah Wapres.
Wapres juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang membantu perawatan Miftachul di Salatiga.
“Terima kasih kepada RSUD Salatiga, MUI Jawa Tengah, PWNU Jawa Tengah, Kanwil Kemenag Jateng, dan aparat kepolisian,” ujar Wapres.
Diketahui, Toyota Vellfire yang ditumpangi Miftachul mengalami kecelakaan di ruas Tol Semarang-Solo KM 462, Desa Beji, Kecamatan Suruh, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, pada Kamis, sekitar pukul 06.15 WIB.
Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Pol Iqbal Alqudusy mengatakan Toyota Vellfire melaju dari arah Semarang ke Solo.
Dari arah yang sama, lanjutnya, melaju sebuah truk di belakang mobil Miftachul dan memberi tanda akan mendahului.
Usai mendahului, truk tersebut mengerem mendadak hingga mengakibatkan pengemudi mobil mengerem mendadak dan menabrak bagian belakang truk. Truk tak dikenal tersebut kemudian kabur usai peristiwa tersebut.
Berita Terkait
-
Ketum MUI Kecelakaan di Tol Salatiga, Polisi: Diduga Sopir Mengantuk
-
Sebelum Kecelakaan, Kiai Miftachul Ternyata Sempat 5 Hari di Jakarta Jalani Karantina
-
Kondisi Membaik Pasca Kecelakaan, Ketua Umum MUI Miftachul Akhyar Dirawat di Surabaya
-
Usai Kecelakaan, Kondisi Kiai Miftachul Akhyar Baik-baik Saja, Tak Ada Patah Tulang
-
Begini Penampakan Kondisi Mobil Kiai Miftachul Akhyar Usai Kecelakaan
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
4 Mobil Bekas 30 Jutaan yang Layak Dibeli 2025: Vibes Lawas, Performa Berkelas
-
BRI Perkuat Ekosistem UMKM Modern Melalui Kolaborasi Teknologi, Pembiayaan, dan Riset di PRABU Expo
-
7 Mobil Matic di Bawah 50 Juta: Terbaik untuk Wanita, Cocok Dikendarai Mahasiswa
-
4 Mobil BMW Bekas di Bawah 50 Juta untuk Bapak-bapak dan Anak Muda
-
6 Mobil Eropa Bekas di Bawah 100 Juta, Cocok buat Juragan Muda